Fimela.com, Jakarta Idealnya, bagi siapa pun yang ingin sukses berbisnis dan menjadi miliarder harus memiliki mentor. Mentor memang bisa mempercepat perjalanan menuju keberhasilan. Tapi, tak semua orang bisa memiliki mentor karena berbagai alasan, termasuk finansial. Karena itu, kamu harus berjuang sendiri meski tanpa ada guru yang secara langsung membimbingmu. Berikut ini beberapa kualitas dan sifat yang harus kamu miliki.
Baca Juga
Percaya diri. Seorang pengusaha yang sukses harus percaya pada dirinya sendiri kalau kamu memang mampu. Memang kemampuan dan pengetahuanmu tak sebanding dengan orang-orang sukses papan atas dan kelas dunia. Tapi, setidaknya, kamu punya kemampuan yang bisa ditunjukkan kepada orang lain.
Advertisement
Rasa ingin tahu. Karena kamu tak punya mentor yang selalu mengingatkan dan mengarahkanmu, artinya kamu butuh banyak belajar sendirian. Harus ada rasa ingin tahu yang tinggi, sehingga kamu akan terus belajar dan mengembangkan pengetahuanmu.
Konsisten. Tak ada gunanya pengetahuan dan segala modal yang telah kamu tanam pada saat pertama kali membuka bisnis, kalau kamu sendiri tidak pernah konsisten. Jadi, konsisten merupakan pondasi utama yang akan membawamu ke gerbang keberhasilan.
Paksa sedikit dirimu sendiri. Rasa malas dan segan kadang menghampiri siapa pun, termasuk mereka yang sudah sukses secara finansial. Di saat seperti ini, kamu mungkin harus memaksa dirimu untuk terus berupaya dan berinovasi. Tapi, jangan juga terlalu memaksakan dirimu untuk terus berjuang. Karena pada akhirnya kamu cenderung akan menyalahkan dirimu sendiri.
Beranilah. Orang sukses tak pernah takut gagal. Mereka berani menghadapi masalah, cobaan, kesulitan, dan bahkan saingan. Tanpa keberanian, kamu bahkan tak akan bisa melangkahkan kakimu di ranah bisnis. Jangan takut jatuh. Karena untuk bisa berlari, kamu pasti akan jatuh beberapa kali sebelum akhirnya berlari.
Jangan cari banyak alasan. Wajar jika kamu bertanya dalam hati, kenapa memilih ini, kenapa kamu bisa salah, kenapa kamu harus begini, kenapa dunia begini, dan kenapa begitu. Pertanyaan akan selalu ada dan selamanya akan membuat otakmu tetap sehat. Karena dengan bertanya, artinya kamu berpikir dan mencari solusi. Tapi, jangan juga terlalu banyak bertanya tanpa mengambil sebuah tindakan. Kalau terlalu banyak pertanyaan, bisnismu tak akan pernah maju.