Sukses

Lifestyle

Pelaku Ledakan Belgia Ternyata Otak Perakit Bom Paris

Fimela.com, Jakarta Bandara Zaventem, Belgia meledak dan menewaskan 14 nyawa. Polisi pun menyatakan kakak beradik Ibrahim dan Khaid ElBarkraoui sebagai tersangka bom bunuh diri.

Sementara, orang ketiga yang dikenal sebagai pria bertopi gelap dan bermantel putih diketahui bernama Najim Laachroui. Hal yang mengejutkan ialah pria ini ternyata otak peracik bom yang dicurigai orang mengendalikan detonator di rompi para pelaku teror. Najim kini berstatus buron setelah meninggalkan koper berisi bahan peledak.

Diketahui pria ini meninggalkan koper tersebut di bandara dan keluar dari terminal kedatangan sebelum bom meledak pada pukul 08.00. 79 menit kemudian, Metro Station pun meledak. Namun belum diketahui apakah Najim berlari ke stasiun untuk meledakkannya atau tidak.

Dua pria yang berbaju gelap diyakini melakukan serangan bunuh diri sementara pria berbaju cerah sedang diburu. (Via: bbc.com)

Najim Laachraoi saat ini menjadi buronan dunia. Peracik bom ini sudah membunuh 130 orang di Paris pada November 2015 lalu. Ia pun merupakan salah satu buronan yang kabur dengan Salah Abdeslam sebelum bersembunyi selama 4 bulan di Brussels.

Keadaan terminal kedatangan Bandara Zaventem, Brussels, Belgia, setelah dilanda dua ledakan, Selasa (22/3). (Via: Twitter.com)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading