Sukses

Lifestyle

Bangkai 'Monster Misterius' Ditemukan di Pantai Australia

Fimela.com, Jakarta Mayat hewan misterius membuat geger turis di Pantai Dee Why, Australia. Miliki gigi tajam mirip dengan monyet, mayat monster ini tergeletak di pasir pantai. Iris Brusse yang merupakan seorang turis pun mengaku bahwa ia mengira hewan tersebut ialah monyet.

"Awalnya terlihat seperti monyet, muka dan tubuhnya," ujar Brusse pada dailytelegraph. Ia pun mendekati bangkai tersebut dan merasa terkejut. Berteriak kaget, Brusse seperti melihat monster.

Awalnya ia merasa takut dan tak berani mengambil gambar. Bangkai hewan tersebut miliki kuku nan runcing, gigi yang tajam serta moncong yang maju ke depan. Wanita asal Sydney tersebut memperkirakan bangkai hewan bermuka seram itu miliki panjang tubuh 50 cm yang belum termasuk ekornya.

Perkiraan yang beredar ialah mungkin itu seekor tikus raksasa. Namun Taronga Zii dan Larry Volgenest yang merupakan dokter hewan senior yakin itu adalah possum ekor sikat yang merupakan binatang khas Negeri Kangguru.

Volgenest memastikan hewan tersebut adalah possum setelah mengidentifikasi ekor dari bagian buntut, kepala, cakar dan area skotrum. "Memang fotonya dramatis dan cenderung menakutkan, dan kamu jarang menemukan mereka mati di pantai, tapi aku bisa pastikan itu possum," pungkas Volgenest.

 

A photo posted by Living Mosman (@livingmosman) on

 

A photo posted by Nell Pedzik (@wild_paws) on

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading