Sukses

Lifestyle

Seorang Tunawisma di Inggris Sanggup Dapatkan Rp 9 Juta Sehari

Fimela.com, Jakarta Seorang tunawisma di Wolverhampton, Inggris yang tak diketahui identitasnya telah menjadi pembicaraan banyak orang. Bukan hanya sekitar Inggris, tapi juga di berbagai negara. Pasalnya, tunawisma tersebut diketahui punya pendapatan yang jumlah sangat besar, sekitar Rp 9 juta per hari. 

IBTimes menulis, bahkan tunawisma ini memiliki pendapatan tahunan tanpa pajak Rp 2 miliar! Pendapatannya bahkan hanya selisih sekitar Rp 200-an juta dengan pendapatan tahunan Perdana Menteri David Cameron! Daily Mail menulis, si pengemis ini sebenarnya tinggal di sebuah rumah yang layak tinggal. Namun, dia memilih untuk mengemis setiap hari, meminta-minta kepada pejalan kaki dan komuter. 

Ketua lingkungan Wolverhampton, Seteve Evans, mengatakan kepada IBTimes, sebagian besar pengemis sebenarnya bukan tunawisma. Mereka merupakan pemburu uang tambahan, agar bisa tetap membeli minuman keras setiap hari. 

"Para pengemis masih ada dan saya rasa semua orang tidak akan merasa senang ketika didekati oleh seseorang yang meminta uang. Kamu tahu orang tersebut sebenarnya bukan benar-benar tunawisma, tapi dia mencoba untuk mendapatkan uang buat membeli minuman keras. Saya percaya kita semua punya pengemis profesional," kata Evans seperti dilansir dari IBTimes dan Mirror. 

Seorang tunawisma di Wolverhampton sanggup dapatkan Rp 9 juta dalam sehari. | via;a dailymail.co.uk

Dia juga menambahkan, timya telah mendapatkan informasi mengenai jumlah pendapatan harian pengemis tersebut. Lebih parahnya, orang tersebut ternyata bukan benar-benar tunawisma. "Saya akan bekerja sama dengan partner untuk melihat apa yang bisa kita lakukan, karena kita harus membuktikan kalau dia benar-benar mengemis," katanya kepada IBTimes. 

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading