Fimela.com, Jakarta Daeng Aziz, apakah kamu sudah tidak asing dengan nama tersebut? Kamu yang beberapa hari ini mengikuti berita soal Kalijodo pastinya sudah tahu siapa itu Daeng Aziz. Yup, Daeng Aziz merupakan seorang pentolan Kalijodo, lokasi prostitusi dan perjudian yang ada di wilayah Penjaringan, Jakarta Utara. Dan inilah beberapa fakta tentang Aziz yang harus kamu tahu.
Baca Juga
Pertama. Daeng Aziz merupakan salah satu pemimpin dan orang yang paling ditakuti di Kalijodo. Sebagai seorang pimpinan Aziz tentu saja memiliki anak buah yang jumlahnya tidak sedikit. Dikutip dari Liputan6.com setidaknya Aziz memiliki ratusan anak buah yang bertugas untuk mengamankan Kalijodo dan memastikan roda bisnis di tempat tersebut terus berputar.
Advertisement
Kedua. Kamu pasti tidak akan percaya, tapi ini benar-benar terjadi. Daeng Aziz pernah menodongkan pistolnya kearah Direktur Reserse Kriminal Umum (Reskrimum) Polda Metro Jaya Komisaris Besar Krishna Murti. Peristiwa yang tidak akan pernah dilupakan oleh Krishna tersebut terjadi pada 2001 lalu, saat itu Krishna tengah menjabat sebagai Kapolsek Penjaringan dan menyandang pangkat Ajun Komisaris Besar.
Ketiga. Bedul, adalah nama yang diberikan oleh Krishna Murti untuk Daeng Aziz. "Iya, si Bedul itu Daeng Azis, pernah saya tahan karena kasus kepemilikan senjata api," cerita Krishna kepada Liputan6.com. Keempat. Daeng Aziz dikenal sebagai pengusaha bir. Ia telah lama memimpin Kalijodo sehingga tak heran Aziz juga dikenal sebagai pengusaha yang memiliki banyak orang yang bergantung dengannya.
Kelima. Sebagai seorang pentolan Kalijodo, Daeng Aziz memang memiliki penampilan yang terlihat sangat mencolok. Saat tampil di muka umum Aziz seringa mengenakan topi koboi yang sepertinya sudah menjadi cirri khasnya. Keenam. Inilah fakta yang paling menarik tentang Daeng Aziz, yup pentolan Kalijodo ini memiliki mobil yang sangat mewah. Beberapa waktu lalu Daeng Aziz sempat terlihat naik mobil Mercy saat mendatangi kantor Komnas HAM, Jakarta, Senin (15/2/2016).