Fimela.com, Jakarta Artis media sosial Jon Riah Ukur Ginting atau Jonru akhirnya menanggapi komentar Direktur Reserse Kriminal Umum (Dir ReskrimUm) Polda Metro Jaya Komisaris Besar Polisi (KombesPol) Krishna Murti soal ajakan kerja menjinakkan bom. Di luar dugaaan, Jonru bilang kalau Pak Krishna itu biasa saja. Komentar Pak Krishna gak ada penting-pentingnya untuk ditanggapi. Waduh, berani banget ya Jonru.
Baca Juga
- 3 Tragedi Bom di Dunia yang Diangkat ke Layar Lebar
- Tragedi Bom Sarinah Tak Halangi Rezeki Melaney Ricardo
- Gracia Indri, Doa Ultah Berbarengan Bom Sarinah
Sebelumnya Pak Krishna komen di salah satu status Jonru yang memosting jika pelaku bom Sarinah cuma amatiran. Postingan ini dinilai sungguh menyakitkan pihak-pihak yang menjadi korban. Termasuk semua polisi yang bertugas saat terjadi aksi terorisme itu. Netizen pun ramai-ramai mengutuk Jonru atas status yang dinilai tidak etis dan tidak menghargai usaha keras polisi untuk meringkus pelaku pengeboman. Ini komentar Pak Krishna, 'Suatu hari; saya akan ajak Jonru kerja dg saya, merasakan desingan peluru dan dilempar bom.. Setelah itu silahkan menulis sesukanya; negara demokrasi'.
Advertisement
Sungguh mengejutkan. Bukannya minta maaf atas postingan yang menyinggung, Jonru malah bikin balasan yang sama sekali tidak ada empatinya. Dia bilang, komentar KombesPol Krishna Murti itu biasa saja dan gak ada penting-pentingnya untuk ditanggapi. Entah apa yang dipikirkan Jonru sehingga bisa menulis kalimat tersebut. Seperti apa balasan Jonru? Simak di bawah ini.