Sukses

Lifestyle

Resep 90-an : Kue Leker

Fimela.com, Jakarta Keindahan masa 90-an dengan segala variasi makanannya tak akan bisa dilupakan. Saking menggoyang lidahnya, mungkin kamu bisa sampai merengek pada ibu untuk meminta jajan. Kala itu, rasa bosan takkan mungkin hinggap karena banyaknya hidangan yang dijajakan.

Adalah kue leker, salah satu kudapan yang pernah menghiasi hari-hari anak generasi 90-an. Dengan taburan mesis dan keju, camilan ini sanggup membuat bibirmu menyunggingkan senyum. Kini, leker bisa kamu buat sendiri di rumah untuk hiasi hangatnya suasana keluarga. Yuk, simak resepnya!

Kamu membutuhkan :

200 gr tepung beras
150 gr tepung terigu
50 gr tepung tapioka/kanji
500 ml susu cair
2 sdt baking powder
2 sdt vanili
2 sdm butter dilelehkan
2 butir telur, kocok

 

A photo posted by @maria.mash on

Cara membuatnya : 

Langkah awal, campurkanlah beberapa bahan yang sudah disediakan yakni, tepung beras, tepung terigu, tepung tapioka, vanili bubuk serta baking powder hingga menjadi satu. Aduk hingga merata dan sisihkan untuk sementara waktu.

Dalam wadah yang berbeda, gabungkan susu, telur, dan mentega yang sudah dilelehkan. Jangan lupa untuk diaduk hingga merata ya. Setelah itu, campurkanlah kedua bahan yang terpisah dalam satu wadah dan kembali aduk hingga rata dan tidak menggumpal.

Setelah adonan siap, ambilah adonan dengan sendok sayur dan tuangkan ke dalam wajan anti lengket dengan bentuk datar lalu masuk hingga adonan kering dan crispy. Angkat dan kemudian taburi dengan topping yang kamu inginkan seperti susu kental manis cokelat, keju, es krim, atau mesis. Lekermu sudah siap!

 

A photo posted by juraganlekker (@juraganlekker) on

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading