Fimela.com, Jakarta Gubernur Jakarta yang akrab disapa Ahok merombak massal lingkungan Pemerintah Provinsi DKI. Tak tanggung, beliau melantik 1.042 pejabat pada Jumat (8/1) lalu. Di antaranya adalah 273 eselon III, termasuk lurah di ibu kota.
Baca Juga
Puluhan lurah telah dilantik, namun ada dua sosok yang mencolok perhatian. Adalah Debby Novita Andriani dan Ari Kurnia yang berhasil mencuri mata publik. Pasalnya, perempuan muda yang memakai hijab tersebut baru berusia 26 tahun. Sementara, Ari Kurnia masih berusia 31 tahun.
Sebelum dilantik oleh Ahok, Debby bekerja sebagai Sekretaris Lurah (Sekkel) di Kelurahan Lenteng Agung, Kecamatan Jagakarsa. Sekarang, ia menjabat sebagai Lurah di Tanjung Barat, Jagakarsa, Jakarta Selatan. Saat pelantikan, lulusan STPDN tahun 2009 ini ditemani oleh sang suami.
Advertisement
Hal yang sama dirasakan oleh Ari Kurnia. Laki-laki berusia 31 tahun ini pun sebelumnya menjabat sebagai Sekkel Slipi, Jakarta Barat. Didampingi istri, pria yang sudah menjadi Pegawai Negeri Sipil (PNS) sejak tahun 2010 ini dilantik menjadi Lurah Jatipulo, Jakarta Barat.
Dilansir dari media lokal, Ari mengatakan semua pegawai kelurahan wajib mengikuti seleksi terbuka untuk jabatan lurah. Bagi pejabat kelurahan yang baru, Ahok pun menginstruksikan untuk selalu menerapkan lima tata tertib yakni, tertib hunian, tertib lalu lintas, tertib PKL, tertib demo dan tertib buang sampah.