Sukses

Lifestyle

Berhati Malaikat, Laki-laki Ini Selamatkan Penyu

Fimela.com, Jakarta Dua penyu yang dimaksudkan untuk berakhir jadi makanan lezat di Papua New Guinea berhasil diselamatkan. Adalah Arron Culling dan temannya, Mark, yang membawa kedua penyu tersebut dari pasar makanan lokal. Tak bermaksud memakan keduanya, penyu-penyu itu malah dilepaskan kembali ke tempat mereka seharusnya berada, laut.

Melalui akun Facebook pribadinya, Culling menuliskan bahwa dua penyu itu ditemukannya di pasar lokal. Setelah dibeli, kedua penyu tersebut menempuh perjalanan sejauh 5 kilometer untuk kembali pulang ke laut. Bukan kali pertama, Culling dan Mark setidaknya sudah menyelamatkan 10 penyu.

 

found these at the local market got them for 50 bucks drove 5km up the road and let them go

Posted by Arron Culling on Thursday, December 3, 2015

Bored Panda menuliskan, terdapat tujuh spesies berbeda dari penyu laut di seluruh dunia. Sebagian besar spesies tersebut terancam punah karena penangkapan penyu yang masih dilegalkan di beberapa negara, termasuk Papua New Guinea, Australia, dan Meksiko.

Di tengah sederet protes tentang kelangkaan penyu, Culling lakukan satu aksi nyata. Tak sekedar berbicara atau menuliskan sederet kalimat penentangan di media sosial, namun Culling menggendong penyu dan melepasnya kembali ke laut. Lakukan aksi sederhana, namun berimbas besar. Tak hanya bagi penyu, namun juga manusia. Karena pernahkah membayangkan apa dampak yang timbul kalau penyu benar-benar hilang dari Bumi?

Penyu berjalan kembali ke laut. | via: ArronCulling/Facebook

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading