Fimela.com, Jakarta Mungkin, bagimu, fokus pada pekerjaan dan proyek yang sedang kamu garap sangat mudah. Menyelesaikannya dan mencapai target yang sudah ditetapkan mungkin juga mampu kamu laksanakan dengan baik. Fokus pada jalannya bisnis yang sedang kamu kembangkan mungkin juga mudah. Tapi, mengubah kebiasaan yang sudah mengakar daging dalam dirimu belum tentu semudah membalik tangan.
Tanpa kamu sadari, kebiasaan buruk ternyata tak hanya memengaruhi kebueruntunganmu dalam hidup, tapi juga sangat berkaitan erat dengan bisnis dan karier yang sedang kamu jalani. Nah, bayangkan jika semua kebiasaan burukmu tak pernah kamu ubah. Kemungkinan besar hal ini akan berdampak pada tersendatnya perkembangan karier dan bisnis. Berikut ini empat kebiasaan yang harus kamu buang demi kelancaran bisnis dan karier.
Kurang istirahat. Boleh saja kamu bekerja keras dan menghabiskan banyak waktu untuk berkutat pada proyek atau pekerjaanmu. Tapi, kamu juga harus ingat untuk beristirahat. Istirahat yang cukup sangat penting karena akan memengaruhi kinerja. Business Insider menulis, kalau kamu kurang istirahat, bukan hanya tubuhmu yang kelelahan. Tapi juga otak. Sedangkan, otak yang lelah adalah otak yang lambat. Jadi, jangan sampai kamu menggunakan otakmu yang sedang kelelahan untuk mengambil sebuah keputusan penting, ya.
Advertisement
Baca Juga
Tak sanggup mengatur uang pribadi. Orang yang boros dan tak pandai mengatur uang, akan selalu merasa kurang. Bahkan ketika gajimu puluhan juta tiap bulannya, uang di tabunganmu tetap saja bakal habis. Akhirnya kamu selalu memikirkan tentang keuanganmu yang tidak sehat. Nah, pada saat kamu terlalu khawatir tentang kesehatan finansialmu, kamu tidak bisa berpikir secara kreatif. Sehingga kamu tak bisa menciptakan sesuatu yang bisa 'dijual.'
Hubungan yang tidak sehat. Baik hubungan dengan pasangan, tetangga, teman, relasi, dan klien yang tak baik juga akan memengaruhi bisnismu. Kenapa? Karena tenagamu akan habis terkuras untuk bertengkar, berdebat, dan memikirkan renggangnya hubungan dengan mereka. Karena itu, menjalin hubungan baik pada siapa pun sangat penting ketika kamu menjalani sebuah bisnis.
Kurang berolahraga. Mungkin bagimu, untuk menjadi orang sukses dan pemimpin sebuah perusahaan, olahraga menjadi nomor sekian setelah uang, kelancaran bisnis, dan lainnya. Tapi, Business Insider menulis, kurang olahraga bisa mengurangi stamina tubuh dan otakmu. Kamu pasti tidak mau, kan, punya uang segudang tapi tubuhmu lemah?
Itu dia empat kebiasaan yang harus kamu hilangkan. Jangan sampai kebiasaan-kebiasaan buruk ini justru bikin kariermu jatuh atau bisnismu gulung tikar. Soalnya, kebiasaan dalam keseharianmu pasti akan berpengaruh dengan kesuksesan dan perkembangan bisnis atau karier seseeorang.