Sukses

Lifestyle

Untuk Donald Trump, Ini Deretan Muslim Amerika yang Berprestasi

Fimela.com, Jakarta Akhir-akhir ini, nama Donald Trump menjadi pembicaraan masyrakat dunia. Pasalnya, kepada publik dia menyatakan rencananya melarang umat muslim memasuki wilayah Amerika Serikat. Tak heran, pernyataan kandidat presiden Amerika Serikat dari Partai Republik ini disanggah banyak pihak. Mulai dari masyarakat awam, hingga publik figur. 

Pernyataannya tak hanya menyinggung perasaan masyarakat muslim di Amerika, tapi juga umat muslim di seluruh dunia. Padahal, dilansir dari Buisness Insider, Islam merupakan agama dengan jumlah pemeluk ketiga terbesar di Amerika Serikat. Pew Research Center juga menyatakan, jumlah muslim di Amerika Serikat mencapai 2,5 juta orang. Bahkan, di antara mereka terdapat banyak warga muslim di sana yang sukses dan namanya dikenal masyrakat dunia. 

Dr. Oz. Nama Dr. Oz terkenal seantero dunia lewat sebuah acara sukses, "The Dr. Oz Show" di Negeri Paman Sam. Dia juga merupakan wakil ketua sekaligus profesor bedah di Columbia University. Dr. Oz, yang bernama asli Mehmet Oz ini lahir di Ohio. Orangtuanya berdarah Turki. Dilansir dari Business Insider, keluarga ibunya merupakan seorang yang tidak terlalu religius. Sedangkan kepada media tersebut, Dr. Oz pernah menyebut kepercayaannya sabagai sebuah bentuk mistik Islam, Sufisme.

Untuk Donald Trump, Ini Deretan Muslim Amerika  yang Berprestasi | via: businessinsider.com

Shaquille O’Neal. Siapa yang tak kenal Shaquille O'Neal, pemain basket Amerika yang super sukses. Memang, Shaquille tak pernah secara terang-terangan menyatakan keislamannya. Meskipun begitu, Business Insider menulis, tahun 2010 Shaquille sempat pergi ke Mekah untuk menunaikan ibadah haji.

Untuk Donald Trump, Ini Deretan Muslim Amerika  yang Berprestasi | via: businessinsider.com

Fareed Zakaria. Tulisannya yang khas pada kolom mingguan di Washington Post membuat namanya dikenal hampir seluruh orang di penjuru dunia. Jurnalis keturunan India ini bukan hanya menyumbangkan pendapatnya di surat kabar itu saja. Zakaria juga seorang editor di Majalah Time dan punya acaranya sendiri yang disiarkan CNN. Mengenai kehiduan pribadinya, Business Insider menulis, Zakaria dibesarkan oleh kedua orangtuanya yang memeluk Islam.

Untuk Donald Trump, Ini Deretan Muslim Amerika  yang Berprestasi | via: businessinsider.com

Malcolm X. Siapa yang tak kenal Malcolm X, pahlawan hak asasi manusia sekaligus menteri yang juga seorang muslim. Bagi para pengagumnya, Malcolm X yang juga dikenal dengan el-Hajj Malik el-Shabazz, merupakan seorang advokat pemberani yang membela hak-hak warga kulit hitam di Amerika Serikat. Dalam situs Malcolm-x.org, dia menyatakan dengan lantang kalau dia beragama Islam. 

Untuk Donald Trump, Ini Deretan Muslim Amerika  yang Berprestasi | via: hiphopandpolitics.com

Itu dia empat orang-orang muslim yang sukses. Bukan hanya sukses secara finansial, tapi di antara mereka juga ada yang sangat berpengaruh dalam sejarah Negeri Paman Sam ini. Selain keempat publik figur di atas, masih banyak lagi orang-orang muslim di Amerika yang sukses. Bahkan, kesuksesannya tak hanya diakui Amerika Serikat, tapi juga dunia. Semoga saja Donald Trump tak akan benar-benar melarang masyrakat muslim memasuki wilayah Amerika Serikat, ya. 

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading