Sukses

Lifestyle

Keren! Kanker Otak Tidak Surutkan Mimpi Bocah Ini Jadi Polisi

Fimela.com, Jakarta Oktober lalu, Shavez Forte, seorang bocah berumur 5 tahun di Pittsfield, Massachusetts, Amerika serikat telah didiagnosa menderita kanker stadium IV. Ibunya, Joallen Forte pun tak habis akal untuk membahagiakan sang anak.

Demi memenuhi mimpi Shavez, sang ibu mendaftarkan dan memita izin kepada kepolisian Pittsfield agar putranya bisa bergabung ke dalam departemen tersebut. Respon baik pun di terima Joallen. Tak hanya bisa masuk ke departemen, Shavez pun berhasil menangkap orang jahat!

Keren! Kanker Otak Tidak Surutkan Mimpi Bocah Ini Jadi Polisi | via: dailymail.co.uk

Pada Senin (16/11), anggota kepolisian menjemput Shavez dengan menggunakan mobil patroli di Pittsfield. Setibanya di kantor polisi, ia mendapatkan lencana, seragam dan borgol. Bahkan Kepala  Kepolisian, Michael Wynn pun mengadakan upacara sumpah.

Setelah itu, Shavez pun menandatangani sebuah kontrak dan berjanji untuk membantu pihak kepolisian. Ia pun belajar keras di sekolah dan membantu di rumah. Polisi kecil itu pun mengatakan bahwa ia ingin sekali menangkap penjahat. Pihak kepolisian pun mengabulkan impiannya.

Keren! Kanker Otak Tidak Surutkan Mimpi Bocah Ini Jadi Polisi| via: dailymail.co.uk

Pihak kepolisian meminta dua orang petugas untuk menyamar dan pura-pura berkelahi di sebuah garasi sebelum Shavez datang. Bocah kecil itu pun sedikit ketakutan saat masuk ke dalam garasi. Namun, petugas yang menyamar pun berakting lelah dalam pertarungan lalu membaringkan diri di lantai dengan tangan berada di belakang tubuh. Tanpa ragu, Shavez pun memborgolnya.

Dilansir DailyMail, seorang polisi mengatakan bahwa Shavez sedikit lemah hari itu. Namun, ia melawan dengan keteguhan hati dan keberanian yang bisa menjadi bukti bahwa dirinya bisa menjadi polisi yang hebat suatu hari nanti. Shavez menyentuh dan menginspirasi banyak petugas dengan cara yang mengagumkan.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading