Sukses

Lifestyle

Bosan dengan Burger Biasa? Cobain Burger Kalkun!

Fimela.com, Jakarta Memasak burger dengan olahan daging sapi mungkin sudah biasa. Bagaimana kalau kamu mengganti dagingnya dengan kalkun? Daging kalkun sangat rendah kolesterol sehingga lebih menyehatkan untuk tubuh. Selain itu, protein tinggi yang dikandung pun sangat baik untuk meningkatkan kesehatan jantung dan kekebalan tubuh.

Untuk mengolah daging kalkun pun tidak memerlukan teknik yang khusus. Namun, perlu diperhatikan bahwa tekstur yang dimiliki lebih padat, sehingga bila salah mengolahnya maka dagingnya akan menjadi alot dan kenyal. Selain dipanggang utuh, kalkun juga bisa dioleh menjadi daging burger, loh! Yuk, simak cara pembuatannya!

Kamu membutuhkan :

0.7 kg daging kalkun cincang
1 sendok teh garam
1/2 sendok teh bawang putih bubuk
1/2 sendok teh lada hitam bubuk
1/4 sendok teh cabai rawit
1 sendok teh minyak zaitun

Cara pembuatan :

Bosan dengan Burger Biasa? Cobain Burger Kalkun! | via: id.wikihow.com

Sediakan mangkuk besar, lalu masukkan daging kalkun cincang kedalamanya. Tuangkan juga bawang putih, lada hitam, dan cabai rawit. Lalu campurkan hingga merata dengan menggunakan tangan atau sendok. Kamu juga bisa menambahkan bumbu lain sesuai selera. Tambahan 1/2 cangkir kerju parmesan pun bisa digunakan untuk menambah rasa. Pastikan bumbunya sudah merata dengan menulennya selama dua menit.

Bosan dengan Burger Biasa? Cobain Burger Kalkun! | via: id.wikihow.com

Bentuk adonan seperti patty burger dengan tangan. Untuk seberapa banyak yang akan dibentuk, kamu bisa juga memberikan variasi sesuai dengan lebar roti yang akan kamu gunakan.

Bosan dengan Burger Biasa? Cobain Burger Kalkun! | via: id.wikihow.com

Panaskan minyak dengan api yang sedang lalu biarkan satu sampai dua menit. Jangan lupa untuk meratakan minyak pada seluruh sisi penggorengan agar patty burger tidak lengket. Setelah minyak sudah cukup panas, letakkan patty sebanyak penggorengan bisa menampungnya. Hindari daging untuk saling bersentuhan agar tidak lengket.

Bosan dengan Burger Biasa? Cobain Burger Kalkun! | via: id.wikihow.com

Masak burger selama tiga menit, lalu balik dan masak sisi lainnya selama tiga menit juga. Kamu juga bisa mengiriskan keju di atas burger setelah dibalik untuk menambah rasa. Untuk melelehkan keju, tutup penggorengan. Jangan memasak burger terlalu matang karena bisa membuatnya cepat kering. Hal tersebut dikarenakan kandungan lemak yang dimiliki kalkun sangat rendah.

Bosan dengan Burger Biasa? Cobain Burger Kalkun! | via: id.wikihow.com

Sajikan burger. Letakkan di dalam roti burger dan sajikan dengan saus sambal, ketimun, mustard, mayonnaise dan irisan tomat dan daun selada serta saus dan bahan lain kesukaan Anda.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading