Sukses

Lifestyle

Awas! Jangan Simpan 'Smartphone'-mu di Jok Motor

Fimela.com, Jakarta Musim hujan sudah tiba. Bahkan tak jarang hujan turun tanpa dihantar oleh kelabunya awan. Untuk pengendara sepeda motor, pastinya merepotkan untuk menghadapi hujan yang turun tiba-tiba. Kamu harus mencari tempat aman untuk memakai jas hujan, atau bahkan tempat berteduh untuk melindungi diri dan smartphone dan barang berharga lain.

Bagi yang sedang terburu-buru, hal yang paling diperhatikan adalah keselamatan gadget dan dompet agar terhindar dari hujan. Tak jarang, ada pula yang lansung meletakkan semua barang bawaan di jok motor tanpa sempat berfikir panjang. Namun, tahu kah kamu kalau meletakkan smartphone di bagasi motor itu berbahaya? Yuk, disimak!

Layar ponsel yang rentan. Jika sepeda motormu dalam keadaan menyala, panas yang dihasilkan oleh mesin bisa menyebabkan panas pada ponsel. Bagian yang sangat rentan adalah layar ponsel karena terbuat dari liquid yang mudah rusak bila terkena panas yang berlebihan.

Awas! Jangan Simpan 'Smartphone'mu di Jok Motor| via: kabardigital.com

Getaran motor. Ketika sepeda motormu berjalan, kemungkinan besar getarannnya akan menyebabkan ponselmu terbentur. Apalagi bila kamu melewati jalanan yang rusak atau memiliki banyak polisi tidur. Bila sering dilakukan, hal tersebut bisa mengakibatkan bagian dalam ponsel rusak. Namun, kamu bisa mencegahnya dengan memakaikan bahan lembut yang tahan goncangan untuk menghindari goresan pada gadgetmu.

Bisa saja meledak. Karena panas atau terjadi konsleting pada komponen ponsel memungkinkan ponsel menjadi gagal fungsi dan meledak seketika. Bisa lebih berbahaya bila membakar sepeda motormu tanpa disadari. Karena ponsel yang berada dalam jok, kemungkinan ledakkan tidak terdengar. Posisi jok motor yang dekat dengan tanki bensin yang mudah terbakar juga bisa membahayakan bila meledak.

Awas! Jangan Simpan 'Smartphone'mu di Jok Motor| via: ridermatrix.wordpress.com

Selain tidak boleh diletakkan di jok motor, ponsel pun tidak boleh diletakkan di dalam saku celana karena bisa mengurangi kesuburan bagi laki-laki. Dan juga hindari meletakkan ponsel di dekat kunci mobil, karena ternyata ponsel bisa menghapus kode elektronik yang ada pada kunci.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading