Sukses

Lifestyle

Dengan Cara Ini Kamu Bisa 'Sulap' Mi Instanmu Jadi Makanan Sehat

0(0)

Berikan Rating Untuk Resep Ini

Thanks For Rating!

Terima kasih sudah membantu banyak orang dengan ratingmu

Fimela.com, Jakarta Mi instan merupakan pilihan terbaik untuk disantap saat hujan. Selain proses membuatnya mudah, aroma mi instan pun seakan menggoda indra penciuman setiap orang.

Sayangnya kita semua tahu bahwa mengonsumsi mi instan secara terus menerus bukanlah ide yang baik. Namun, bagaimana kalau kamu bisa menyulap mi instan menjadi hidangan yang bergizi tinggi? Yuk, simak caranya!

Smoky Grilled Chicken with Zucchini Ramen Noodles. | via lifehack.org

Smoky Grilled Chicken with Zucchini Ramen Noodles. Ingin mencoba mi dalam gelas tapi bosan karena kombinasinya membosankan? Cobalah resep ini! Kamu bisa menambahkan ayam panggang, sayuran dan berbagai macam kacang seperti kacang polong yang bisa membuat perutmu kenyang hingga waktu makan berikutnya.

Thai Peanut Chicken and Ramen Noodle Soup. | via: lifehack.org

Thai Peanut Chicken and Ramen Noodle Soup. Resep ini bisa membangkitkan jiwa kreatifmu. Tak hanya menjanjikan cita rasa yang lezat, tapi juga gizi yang tinggi. Kamu bisa menggunakan bahan tradisional Thailand seperti selai kacang, kari merah Thailand, jahe, dan santan. Ubi jalar pun bisa kamu tambahkan untuk menambah kelezatannya.

20 Minute Spicy Sriracha Ramen Noodle Soup. | via: lifehack.org

20 Minute Spicy Sriracha Ramen Noodle Soup. Pecinta makanan pedas, jangan lewatkan resep lezat ini dalam mangkuk mi instanmu! Dengan telur rebus, mi dan tomat, itu sudah merupakan 'makan besar' untuk mengisi perutmu. Jangan lupa irisan cabai dan daun bawang untuk rasa pedas dan tambahan rasa lain dalam mi.

Menambahkan sayuran, tomat, bahkan umbi-umbian bukanlah ide yang buruk. Selain bisa mengasah kemampuan masak, hal ini juga bisa membuatmu jadi lebih kreatif. Yuk, dicoba!

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Berikan Rating Untuk Resep Ini

Thanks For Rating!

Terima kasih sudah membantu banyak orang dengan ratingmu

What's On Fimela
Loading