Fimela.com, Jakarta Layaknya vagina, payudara pun jadi salah satu bagian paling pribadi bagi perempuan. Karenanya, berbagai aspek terkait kesehatan payudara yang harus diketahui kaum hawa. Tak hanya menunjang penampilan, payudara pun punya berbagai fungsi penting bagi tubuh.
BACA JUGA
Advertisement
Meski sudah diperhatikan dengan sedemikian rupa, tetap saja rasa sakit di payudara kerap menyambangi. Wajar saja kalau beberapa perempuan langsung paranoid, terlebih kalau rasa sakitnya mendera bagian pribadi seperti payudara. Supaya bisa menghindari rasa tak nyaman maupun mengatasi rasa cemas berlebih, kamu harus tahu alasan-alasan umum kenapa payudara kerap terasa sakit.
Berada dalam masa pra menstruasi. Penyebab paling umum dari rasa sakit di payudara, yakni perubahan hormon, baik sebelum atau ketika menstruasi. Menurut salah satu asisten profesor di Icahn School of Medicine, New York, Taraneh Shirazian, rasa sakit yang dialami ini biasanya terkait dengan perputaran darah yang berubah selama period.
Menarik benda dengan tenaga berlebihan. Berolahraga terlalu keras, mengangkat barang berat yang menguras tenaga jadi salah satu alasan kenapa payudaramu terasa sakit. Gunakan bantalan hangat dan letakkan di bagian payudara untuk mengusir rasa sakit tersebut.
Pakai bra dengan ukuran tak tepat. Salah mengenakan ukuran bra bisa menyebabkan situasi yang lumayan serius di area dada. Kalau bra yang dikenakan terlalu ketat atau cup bra terlalu kecil, secara tak langsung bisa menekan payudaramu. Terlebih, kalau hal ini berlangsung sepanjang hari.
Keringat berlebih di area payudara. Terutama bagi kamu yang punya ukuran payudara lebih besar, kegiatan yang banyak mengeluarkan keringat bisa jadi penyebab payudara terasa sakit. Mengatasi rasa sakit ini sebaiknya gunakan bra olahraga yang memang menyerap keringat.
Terlalu banyak mengonsumsi kafein. Ketika beberapa orang mengatakan kopi dan teh tak langsung menyebabkan sakit di bagian payudara, namun beberapa penelitian menunjukkan pengurangan konsumsi kafein bisa mengurangi ketidaknyamanan, terkait rasa sakit di payudara yang sering dialami perempuan.