Sukses

Lifestyle

7 Alasan Kenapa Harus Menginap di Tempat yang Sarat Petualangan

Fimela.com, Jakarta Karena keterbatasan budget, terkadang kamu memilih untuk menginap di tempat yang 'biasa-biasa' saja. Namun, alasan-alasan ini akan membuat persepsimu berubah dan segera bermalam di tempat yang sarat akan petualangan.

Menjelajah tempat terpencil. Karena akses yang mudah, kamu hanya tinggal berjalan kaki untuk menjamah tempat-tempat terpencil yang jarang dikunjungi turis kebanyakan.

7 Alasan Kenapa Harus Menginap di Tempat yang Sarat Petualangan. | via: cascwild.org

Terhubung dengan petualangan lainnya. Misalnya, hanya ingin trekking. Tapi karena tempat bermalam yang dekat dengan sungai, maka kamu juga memutuskan untuk kayaking.

7 Alasan Kenapa Harus Menginap di Tempat yang Sarat Petualangan. | via: hercampus.com

Merasakan pengalaman kehidupan liar yang terbilang unik. Dengan kata lain kamu dapat mendengar 'suara' alam yang hanya bisa didengar saat malam. Tidur 'berselimut' jutaan bintang yang terhampar di pekatnya langit malam.

7 Alasan Kenapa Harus Menginap di Tempat yang Sarat Petualangan. | via: independent.co.uk

Terdapat satu paket lengkap. Dengan menginap di tempat tersebut, biasanya sudah mencangkup petualangan-petulangan di sekitarnya. Jadi, kamu enggak perlu repot-repot merencanakannya.

7 Alasan Kenapa Harus Menginap di Tempat yang Sarat Petualangan. | via: visitchile.com

Punya waktu lebih untuk melakukan eksplorasi. Karena letaknya yang memang sudah mendukung, kamu akan punya banyak waktu untuk menjelajah. Tak perlu naik ini-itu untuk mencapai satu tempat yang sudah ada di bucket list.

7 Alasan Kenapa Harus Menginap di Tempat yang Sarat Petualangan. | via: mountainphotographer.com

Kenyamanan dan petualangan bisa menyatu. Tak selamanya petulangan sejati itu identik dengan hal yang sulit. Menjamah tempat-tempat terpencil pun bisa dengan cara yang nyaman.

7 Alasan Kenapa Harus Menginap di Tempat yang Sarat Petualangan. | via: myalaskanfishingtrip.com

Mendapat pemandu yang terbaik. Karena tempat yang begitu terpencil, orang yang bekerja sebagai pemandu pun benar-benar pribadi yang mencintai alam. Makanya, kamu akan mendapatkan cara berpikir yang baru tentang alam.

7 Alasan Kenapa Harus Menginap di Tempat yang Sarat Petualangan. | via: theadventurejunkies.com

Kalau kamu tahu alasan lain kenapa harus menginap di tempat yang sarat akan petualangan saat travellinglangsung tambahkan di kolom komentar aja.

 

Baca Juga: 7 Kesalahan Umum yang Bisa Bikin Kamu Ketinggalan Pesawat

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading