Fimela.com, Jakarta Introvert adalah salah satu kepribadian yang lebih senang menghabiskan waktu sendirian. Orang-orang dengan kepribadian yang satu ini, cenderung menutup diri dari dunia luar. Dalam keseharian, ada hal-hal yang orang-orang introvert suka lakukan untuk kenyamanan mereka. Apa saja? Simak 7 poin berikut ini.
Membaca buku bagus. Daripada nongkrong sama teman-teman, mending baca buku.
Advertisement
Suka menggunakan fitur-fitur penenang di handphone-nya. Makanya mereka lebih suka me-non-aktifkan handphone-nya ketika serius bekerja.
Menghindari percakapan. Melihat orang yang mereka kenal dari kejauhan dan menunjukkan tanda-tanda ingin mengajak bicara, mereka bisa bete seketika.
Senang jika janji kumpul sama teman-teman dibatalkan. Lebih baik baca buku. :p
Headphone, earphone, headset, atau apapun namanya adalah teman baik mereka ketika berada di lingkungan yang berisik.
Kalau hujan, lebih suka diam di kamar. Ngumpet di balik selimut.
Orang-orang introvert senang ketika pulang ke rumah dan mendapati rumah kosong. :')
Apakah kamu menyukai hal-hal di atas? Kalau "ya", mungkin kamu introvert. :D
Baca juga: 5 Hal yang Bisa Terjadi Ketika Kencan dengan Outgoing Introvert