Fimela.com, Jakarta Kampung Pulo, Jatinegara, Jakarta Timur merupakan salah satu wilayah yang diincar oleh Pemerintah Provinsi Daerah Khusus Ibu Kota Jakarta (PEMPROV DKI) untuk digusur sebab banyak warga yang ternyata tak memiliki surat tanah asli.
Bintang.com mengajak kamu mengenal lebih jauh Kampung Pulo. Seperti apa? Berikut rangkumannya buat kamu, cus ~
#Disebut Kampung Pulo sebab dikelilingi kali. Mirip sebuah pulau
Advertisement
#Kampung Pulo sudah ada sejak zaman Belanda. Dulu banyak kaum kolonial melakukan aktifitas dagang di Jatinegara
#Kampung Pulo dulunya tempat penambangan pasir
#Kampung Pulo sudah banjir dari dulu, terutama jika ada air luapan dari Bogor
#Dulu, banyak ikan yang ada di Kali Ci Liwung seputar Kampung Pulo. Ada Gurame, Tawas, Sapu-sapu, Lele, bahkan Udang.
#Pertambahan penduduk Kampung Pulo semakin banyak. Kampung Pulo pernah disebut Indonesia kecil karena didiami berbagai etnis dan suku
Itu tadi sejumlah fakta untuk mengenalkan kamu pada Kampung Pulo, Jatinegara, Jakarta Timur. Sekarang daerah ini tengah mengalami penggusuran oleh PEMPROV DKI dan mendapat perlawanan dari warga sana. Bintang.com doakan semoga ada jalan tengah yang baik bagi semua pihak, ya. Amin.
Baca juga: Ke Jakarta Lagi, Saurabh Raj Jain Merasa Pulang Kampung