Sukses

Lifestyle

7 Benda Wajib Punya Kalau Ingin Tinggal Lebih Lama di Jakarta

Fimela.com, Jakarta Ketika kamu memutuskan untuk menghabiskan sebagian besar waktu dan hidupmu di Jakarta, mungkin kamu harus sedikit repot untuk menyiapkan benda-benda yang akan menolongmu di ibu kota. Lebih dari itu, 7 benda ini mungkin yang akan membuatmu lebih betah dan bertahan lama untuk hidup di Kota Metropolutan Metropolitan. :D

Kipas

Kipas elektrik mini (Via: nasional.kompas.com)

Jakarta kalau lagi masuk musim panas, gerahnya bisa bikin warganya menjuluki "neraka bocor". Nggak mau kan ngerasain panas yang bikin makeup luntur? Beli kipas angin elektrik mini. Jadi, nggak usah capek-capek gerakin tangan. Bu Ani Yudhoyono aja pakai. :D

Masker hidung dan mulut

Masker hidung dan mulut (Via: restystika.wordpress.com)

Kamu tahu, kan seperti apa tercemarnya udara Jakarta oleh kendaraan-kendaraan yang melintas di jalanan setiap harinya? Pada 2013 tercatat kalau Jakarta menyumbang polutan sekitar 680 ribu ton pertahun. Kalau kelamaan menghidup udara kotor, bisa mengganggu kesehatanmu juga, lho. So, pakailah masker saat di tempat terbuka. Jalanan, misalnya.

Earphone

Headset (Via: wired.com)

Earphone adalah jimat. Ya, sambil nunggu kendaraan umum, biar nggak bosan kamu bisa dengar lagu pakai earphone. Earphone juga bisa menghindari kamu dari pengamen-pengamen di bus hihihi.

Sepatu yang tangguh

Sepatu yang tangguh (Via: thomashawk.com)

Ke mana-mana naik angkutan umum? Siapkan sepatu yang kuat. Jangan sampai sekali diinjak atau untuk jalan jauh, sepatumu langsung jebol. :(

Payung

Payung (Via: foto.viva.co.id)

Payung adalah benda yang multi-fungsi. Bisa melindungimu dari panas dan hujan. Bahkan mungkin kamu bisa memukul copet di bus. -_-

Sepatu boots

Sepatu boots (Via: en.wikipedia.org)

Selain sepatu yang kuat dan tahan lama, kamu juga perlu punya boots. Bisa kamu pakai kalau Jakarta lagi musim hujan. :)

Motor

Motor (Via: bonsaibiker.com)

Kamu pasti juga sudah tahu, dong kalau Jakarta macetnya seperti apa di office hour? Kalau nggak mau merasakan bokong panas karena terlalu lama nunggu macet di mobil pribadi atau angkutan umum, mending kamu beli motor. Bisa lewat jalan tikus. :p

Itulah 7 benda yang wajib kamu punya kalau ingin tinggal di Jakarta lebih lama. Kira-kira benda apa lagi ya yang wajib dipunya kalau hidup di Jakarta?

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading