Sukses

Lifestyle

Mousse Alpukat Cokelat, Camilan Praktis dan Sehat di Awal Pekan

Fimela.com, Jakarta Sebagian orang, menganggap hari Senin adalah musuh. Hari di mana keadaan diawali dengan segala ke-hectic-an. Nah, biar Seninmu tetap ceria, kayaknya kamu perlu suatu yang bikin mood-mu naik deh. Camilan, misalnya. Sambut Seninmu dengan camilan yang oke buat dikonsumsi.

Nih, Bintang.com punya resep camilan berbahan dasar alpukat yang bisa kamu praktekkan di rumah. Cekidot!

Bahan-bahan:

Bahan-bahan yang kamu butuhkan (Via: youtube.com)

- 1/4 sdt (sendok teh) garam halus

- 1 sdm (sendok makan) ekstrak vanilla

- 80 mililiter susu almond

- Raspberry segar (kamu bisa menggantinya dengan buah lain kesukaamu)

- 120 mililiter sirup agave (kamu bisa menggantinya dengan sirup rasa lain)

- 115 gram coklat bubuk tawar

- 4 buah alpukat ukuran sedang

- 115 gram cokelat chips manis

Langkah-langkah:

1. Lelehkan cokelat chips.

Lelehkan cokelat chips (Via: youtube.com)

2. Pisahkan alpukat dari kulit dan bijinya.

Pisahkan alupkat dari kulit dan bijinya (Via: youtube.com)

3. Masukkan alpukat dan semua bahan. Hancurkan hingga lembut.

Masukkan semua bahan-bahan dalam blender. Hancurkan hingga merata. (Via: youtube.com)

4. Masukkan dalam lemari es. Diamkan selama 3 jam, dan sajikan selagi dingin. Beri buah di atasnya sebagai pemanis.

Tuang dalam gelas. Nikmati selagi dingin. (Via: youtube.com)

Mudah, bukan? Camilan mousse cokelat alpukat ini bisa kamu bikin di pagi hari dan kamu santap saat sinar matahari sedang terik-teriknya. Segar! :D

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading