Sukses

Lifestyle

Gunung Raung, Menjajal Jalur Puncak Paling Ektrem di Pulau Jawa

Fimela.com, Jakarta Terletak di Jawa Timur, gunung yang masih aktif hingga sekarang ini memang memberikan tantangan tersendiri bagi pendakinya. Gimana enggak? Gunung Raung ini memiliki jalur puncak paing ekstrem se-Pulau Jawa.

Gunung Raung, Jawa Timur. | via: tourhq.com

Memulai perjalanan dengan menyesatkan diri di hutan lebat yang banyak semak berduri. Track disini masih cenderung landai. Lebih dalam memasuki hutan, kamu akan mulai mendapati jalan kecil yang menanjak.

Gunung Raung, Jawa Timur. | via: panoramio.com

Mendekati Gunung Wates, perjalananmu akan makin menguras stamina karena jalur pendakian yang mulai terjal. Seakan menjawab segala upaya yang sudah kamu lakukan. Lanskap disini sama sekali enggak mengecewakan.

Gunung Raung, Jawa Timur. | via: summitpost.org

Pesona negeri di atas awan dengan puncak Wates yang di kukung oleh pegunungan serta lembah. Seakan tak ingin kalah, puncak Mahameru juga memperlihatkan dirinya. Kalau cuaca sedang cerah, bintang bertaburan akan menghiasi langit malam.

Tapi, kamu juga harus hati-hati. Karena di titik ini sering terjadi tanah longsor, angin kencang, juga suhu yang merosot parah.

Gunung Raung, Jawa Timur. | via: mossasassociation.wordpress.com

Mencapai puncak bendera, mulailah terpamang kegarangan puncak sejati Raung. Jurang menganga di kanan kirinnya. Tantangan puncak sejati Gunung Raung menunggu. Kamu siap?

 

Baca Juga: Keindahan yang Tak Kunjung Berakhir di Gunung Papandayan

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading