Fimela.com, Jakarta Penyakit jantung termasuk dalam kategori penyakit yang paling mematikan di dunia. Faktor penyebab penyakit jantung berawal dari gaya hidup yang tidak sehat ditambah lemahnya fisik seseorang. Apalagi gaya hidup remaja zaman sekarang yang kurang memperhatikan pola kesehatan.
Tenang, nggak perlu khawatir kali ini Bintang.com akan memberikan tips mencegah penyakit jantung khusus remaja. Ingin tahu seperti apa? Lihat rangkuman di bawah ini. Cus~
1. Olahraga
Advertisement
Bangun pagi dan lakukan aktivitas berolahraga selama kurang lebih 30 menit setiap paginya. Karena faktanya banyak para remaja yang malas untuk berolahraga di pagi hari.
2. Stop Merokok
Mulai saat ini hentikanlah kebiasaan buruk seperti merokok. Karena merekok dapat menimbulkan berbagai efek buruk bagi kesehatan termasuk organ jantungmu.
3. Jaga Berat Badan
Karena kegemukan atau obesitas pada usia remaja akan beresiko terkena penyakit jantung ketika mereka memasuki usia dewasa. Selain itu, resiko diabetes tipe 2 juga dapat mengancam penderita kegemukan atau obesitas.
4. Makanan 4 Sehat 5 Sempurna
Konsumsilah makanan yang mengandung berbagai nutrisi dan vitamin yang baik bagi kesehatan tubuh seperti aneka buah-buahan, sayuran, ikan, dan lain-lain.
5. Lakukan Berbagai Kegiatan
Kurangilah kebiasaan menetap terlalu lama di depan komputer, televisi, dan duduk berleha-leha memainkan gadget. Sebaiknya mulailah pola hidup baru seperti jalan-jalan keluar ruangan sekitar 15 menit setelah itu duduk selama kurang lebih 45 menit.
6. Garam
Kurangilah kebiasaan mengkonsumsi garam terlalu sering dan banyak. Salah satunya dengan cara mencermati terlebih dulu tentang kandungan garam yang terdapat pada label makanan yang akan dikonsumsi.
7. Pola Fikir
Hindarai berbagai masalah yang dapat membebani pikiranmu dalam kehidupan sehari-hari. Sebaiknya kamu tidak perlu memikikan hal yang tidak semestinya kamu pikirkan. Karena jika terlalu banyak hal yang kamu pikirkan akan menimbulkan efek jenuh dan stres. Nikmati saja hidupmu yang masih sendiri.
8. Manfaatkan Waktu Luang
Gunakanlah waktu liburanmu untuk mengunjungi tempat-tempat baru yang belum pernah datangi sebelumnya. Agar kamu dapat melepas beban hidup dan merasakan kebahagian yang belum pernah kamu alami sebelumnya.
Nah itu dia beberapa tips mencegah penyakit jantung sejak dini. Semoga bermanfaat ya? Jangan lupa bagikan tips ini ke orang-orang yang kamu sayangi.
Baca lagi: 8 Tips Menghindari Penyakit Kanker Akibat Radiasi Ponsel.