Sukses

Lifestyle

Cara Kece Bikin Kopi Dingin untuk Berbuka di Puasa 2015

0(0)

Berikan Rating Untuk Resep Ini

Thanks For Rating!

Terima kasih sudah membantu banyak orang dengan ratingmu

Fimela.com, Jakarta Buat para pecinta kopi pasti sudah pada ketar-ketir membayangkan tidak mengkonsumsi minuman berkafein itu selama menjalankan puasa 2015. Jangan sedih! Kamu bisa mengkonsumsinya saat berbuka. Tentu bukan seperti kopi yang biasa kamu minum. Kali ini Bintang.com akan menunjukkan cara beda menikmati kopi. Ikuti tutorial di bawah ini agar kamu tahu seperti apa cara kerennya.

Langkah #1

Langkah #1 | via: youtube.com

Tuangkan kopi yang sudah diseduh ke gelas beling kecil.

Langkah #2

Langkah #2 | via: youtube.com

Siapkan sekaleng susu kental manis. Buka kalengnya. Aduk-aduk menggunakan stik es krim. Pindahkan susunya ke gelas berisi kopi lalu aduk hingga rata.

Langkah #3

Langkah #3 | via: youtube.com

Setelah itu berikan 2 butir biji kopi yang sudah dilapisi cokelat.

Langkah #4

 Langkah #4 | via: youtube.com

Beri kertas alas kue di atas gelas itu.

Langkah #5

Langkah #5 | via: youtube.com

Bekukan selama kurang lebih 2 jam.

Langkah #6

Langkah #6 | via: youtube.com

Setelah 2 jam lebih dibekukan, keluarkan es kopimu.

Langkah #7

Langkah #7 | via: youtube.com

Guyur gelasnya di air mengalir agar mudah mengeluarkan esnya.

Jadi deh!

Ta da! | via: youtube.com

Jadi deh | via: youtube.com

Es kopinya siap dinikmati di waktu berbuka puasa 2015.

 

Baca juga: Puasa 2015 Bakal Lebih Segar dengan 16 Es Loli Ini

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Berikan Rating Untuk Resep Ini

Thanks For Rating!

Terima kasih sudah membantu banyak orang dengan ratingmu

What's On Fimela
Loading