Sukses

Lifestyle

8 Jamur Ajaib yang Unik dan Juga Sangat Indah

Fimela.com, Jakarta Jamur merupakan tumbuhan yang tidak memiliki klorofil. Banyak jenis jamur terdapat di dunia. Kebanyakan jamur bisa dimakan. Tapi anda harus berhati-hati karena ada beberapa jamur beracun dan tidak bisa di makan. Dalam benak kita jamur pasti berbentuk seperti payung. Lain dengan 8 jamur paling unik di bawah. Berikut beberapa jenis jamur yang unik di dunia.

1. Jamur Fly Amanita (Amanita muscaria)

8 Jamur Ajaib yang Unik dan Juga Sangat Indah

Ini adalah jamur beracun termasuk ke dalam golongan basidiomycota. Jamur ini memiliki variasi warna berbeda-beda, mulai dari merah terang, jingga, kuning, hingga putih. Jamur ini dapat ditemukan di berbagai daerah di seluruh dunia karena jamur ini mampu tumbuh di berbagai suhu, mulai dari suhu dingin seperti di kutub hingga daerah tropis sekalipun.

2. Jamur Cahaya (Mycena chlorophos)

8 Jamur Ajaib yang Unik dan Juga Sangat Indah

Cahaya jamur ini berasal dari enzim luciferase yang mengeluarkan cahaya saat zat luciferin bereasi dengan oksigen. Biasanya jamur Mycena chlorophos hidup di lingkungan lembab seperti hutan tropis Brazil dan Taman Nasional Halimun, Jawa Barat, Indonesia. Hingga saat ini para ahli kehutanan serta ahli biologis belum mengetahui fungsi cahaya dari jamur ini.

3. Jamur Dog Stinkhorn (Mutinus caninus)

8 Jamur Ajaib yang Unik dan Juga Sangat Indah

Jamur ini dikenal sebagai Dog Stinkhorn. Berbentuk tipis-tipis kecil, seperti bentuk jamur hutan, dengan ujung gelap. Jamur Mutinus caninus sering ditemukan tumbuh dalam kelompok-kelompok kecil di puing-puing kayu, atau dalam timbunan daun, selama musim panas dan musim gugur di Eropa dan Timur Amerika Utara. Jamur ini umumnya tidak dapat dimakan.

4. Jamur Jenggot (Hericium erinaceus)

8 Jamur Ajaib yang Unik dan Juga Sangat Indah

Jamur ini terlihat seperti mie atau jenggot. Jamur Hericium erinaceus merupakan jamur merang termasuk dalam kelompok jamur gigi. Di alam liar, Jamur Hericium erinaceus biasa tumbuh selama akhir musim panas dan tumbuh pada kayu-kayu mati, terutama untuk jenis Jamur American Beech.

5. Jamur Sky Blue (Entoloma hochstetteri)

8 Jamur Ajaib yang Unik dan Juga Sangat Indah

Jamur biru atau Jamur Entoloma hochstetteri adalah spesies jamur ditemukan di Selandia Baru dan India. Jamur Entoloma hochstetteri memiliki warna unik yaitu warna biru. Warna biru dihasilkan oleh tiga pigmen azulene. Jamur Entoloma hochstetteri tidak untuk dimakan, namum belum ada penilitian lebih lanjut mengenai adanya racun atau tidak di dalam jamur ini.

6. Hydnellum Peckii

8 Jamur Ajaib yang Unik dan Juga Sangat Indah

Jamur aneh yang dapat ditemukan di Amerika Utara dan Eropa ini memiliki banyak nama, seperti jamur stroberi dan krim, jamur gigi berdarah, jamur jus merah, dan gigi iblis. Spesimen mudanya yang berwarna merah terang memiliki sifat antikoagulan. Meskipun jamur ini tidak beracun, rasanya sangat pahit jika dimakan. Spesies ini tumbuh di bawah pohon pinus di hutan.

7. Lycoperdon Echinatum

8 Jamur Ajaib yang Unik dan Juga Sangat Indah

Juga dikenal dengan nama spiny puffball atau spring puffball adalah salah satu dari banyak jamur yang payung jamurnya berduri. Ditemukan di Afrika, Eropa dan Amerika Tengah dan Utara, spesies jamur kecil (diameternya sekitar satu inci) ini dapat dimakan ketika masih muda dan berwarna putih. Tes laboratorium telah menunjukkan bahwa memakan jamur ini dapat menghentikan pertumbuhan beberapa jenis bakteri penyebab penyakit.

8. Gyromitra Esculenta

8 Jamur Ajaib yang Unik dan Juga Sangat Indah

Spesies ini sering disebut jamur otak atau jamur sorban, dan jamur ini dianggap lezat di Skandinavia, Eropa Timur dan di wilayah Great Lakes di AS - tetapi hanya jika disiapkan dengan benar. Jamur ini berpotensi fatal jika dimakan mentah, sehingga mereka yang berencana untuk memakannya harus sangat berhati-hati untuk menghapus gyromitrin beracun, biasanya dilakukan dengan merebus cincangan jamur ini beberapa kali.

Gambar: thoughtsofstupidbookworm.wordpress.com, deviantart.com, en.wikipedia.org, typepedia.blogspot.com, github.com, imgbuddy.com, unserenature.blogspot.com, jualmustika.blogspot.com, thecrowdvoice.com.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading