Sukses

Lifestyle

30 Tanaman Apotek Hidup dan Manfaatnya (Part 3)

Fimela.com, Jakarta Semoga informasi tentang tanaman-tanaman obat ini bermanfaat dan menambah wawasan kamu, ya.

21. Daun Ciplukan

Menyembuhkan influenza dan sakit tenggorokan, mengobati kencing manis (diabetes), mengobatai sakit paru-paru, mengobati penyakit ayan, selain untuk penyakit dalam. Ciplukan juga bisa digunakan sebagai obat luar.  Mengobati bisul, mengobati borok.

22. Bunga Kenop

Berguna mengobati asma, batuk, radang mata, sakit kepala, mimpu buruk; sakit panas, disentri.

23. Cempaka Putih

Bermanfaat untuk mengatasi bau badan dan ketiak, mengatasi sinusitis, mengobati masalah vertigo (kepala pusing), mengobati Perut kembung, mengobati keputihan, mengobati batuk rejan dan batuk berdahak.

24. Brotowali

Penyakit-penyakit yang dapat diobati dengan menggunakan bratawali ialah rheumatic arthritis, rheumatik sendi, demam, demam kuning, kencing manis, malaria, diabetes, serta penyakit luar seperti memar, kudis, dan luka.

25. Daun benalu

Bermanfaat mengobati nyeri pinggang, kencing yang tidak lancar dan juga gangguan pada kelenjar prostat, kanker, tumor, amandel dan juga gangguan pada organ usus.

26. Daun Ceker Ayam

Bermanfaat untuk mengobati kanker paru, bronkhitis, radang paru, tonsilis, batuk, koreng, hepatitis, perut busung, infeksi saluran kencing, tulang patah, reumatik, menghilangkan panas dan lembab, melancarkan aliran darah, antitoksik, antineoplasma, penghenti pendarahan (hemostatis) dan menghilangkan bengkak.

27. Daun sisik naga

Bermanfaat untuk mengobati gondongan (parotitis), TBC kulit dengan pembesaran kelenjar getah bening (skrofuloderma), sakit kuning (jaundice), sukar buang air besar (sembelit), sakit perut, disentri, kencing nanah (gonore), batuk, abses paru-paru, TB paru disertai batuk darah, perdarahan, seperti luka berdarah, mimisan, berak darah, muntah darah, perdarahan pada perempuan, rematik, keputihan (leukore), kanker payudara

28. Daun Patah Tulang

Bermanfaat untuk mengobati sakit lambung, rhematik, sifilis, nyeri saraf, penyakit kulit, kusta, wasir, tumor atau kanker, tulang patah, sakit gigi, tahi lalat membesar dan gatal, kutil, tertusuk benda tajam (kaca), kapalan atau penebalan kulit, keseleo.

29. Biji Mahoni

Bermanfaat untuk tekanan darah tinggi (Hipertensi), kencing manis (Diabetes mellitus), kurang napsu makan, rematik, demam, masuk angin, ekzema.

30. Daun Jintan

Bermanfaat untuk mengembalikan kekebalan tubuh, obat demam, mengobati asma, sebagai obat batuk,  mengobati penyakit ayan, obat sakit kepala, menyuburkan ASI, mengobati rematik,  mengobati perut kembung.

Gambar: Jamuborobudur.com, resepjamualami.blogspot.com, deherba.com, plus.google.com, alam.uniknya.com, johansanjaya.blogspot.com.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading