Sukses

Food

Resep Cinnamon Roll Cream Cheese

0(0)

Waktu Pembuatan70 Menit
Jumlah Porsi1 Porsi

Berikan Rating Untuk Resep Ini

Thanks For Rating!

Terima kasih sudah membantu banyak orang dengan ratingmu

Fimela.com, Jakarta Ingin mencoba membuat sendiri cinnamon roll cream cheese yang enak? Resep yang satu ini bisa dicoba. Langsung saja ikuti langkah-langkahnya di sini, ya.

Bahan Adonan Roti

  • 7 gr ragi instan
  • 200 ml susu cair
  • 60 gr gula pasir
  • 70 ml air hanagt
  • 1/4 sdt ekstrak vanila
  • 1 butir telur ayam
  • 1 sdt garam
  • 50 gr unsalted butter
  • 600 gr tepung terigu
  • 50 gr melted butter (unsalted) untuk olesan
  • 200 gr kismis

Bahan Isi

  • 70 gr unsalted butter
  • 120 gr brown sugar
  • 40 gr gula pasir
  • 1 1/2 sdt bubuk kayu manis

Bahan untuk Glaze

  • 50 gr cream cheese
  • 1 sdm unsalted butter
  • 180 gr gula halus
  • 1/2 sdt ekstrak vanila
  • 4 sdm susu cair

Cara Membuat

1. Siapkan adonan basah: campur susu, butter, ekstrak vanila, air hangat, dan gula pasir. Panaskan di microwave selama 3 menit. Diamkan hingga hangat. Masukkan kocokan telur. Aduk rata.

2. Siapkan adonan kering: campur tepung terigu dengan ragi, lalu tambahkan garam. Aduk rata.

3. Campur adonan basah ke adonan kering. Aduk rata dengan spatula.

4. Tutup adonan dengan kain lembap. Diamkan selama dua jam sampai mengembang dua kali lipat dan muncul gelembung udara di adonan.

5. Campur semua bahan isi. Aduk rata.

6. Adonan roti yang sudah mengembang, dipipihkan. Taburkan terigu di alas supaya tidak lengket. Pipihkan dengan ukuran sekitar 50 cm x 30 cm.

7. Oles permukaan adonan roti dengan butter. Taburi dengan campuran isi.

8. Gulung adonan roti dengan ketat. Potong ujung gulungan supaya rapi. Lalu, potong menjadi sekitar 14 bagian.

9. Susun di loyang. Tutup dengan kain lembap. Biarkan hingga ukurannya mengembang sekitar dua kali lipat.

10. Panaskan oven. Olesi permukaan roti dengan melted butter. Panggang roti sekitar 25 menit.

11. Campur semua bahan untuk glaze. Aduk rata.

12. Roti yang sudah matang diolesi glaze di atasnya. Sajikan.

Selamat mencoba, ya!

#GrowFearless with FIMELA

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Berikan Rating Untuk Resep Ini

Thanks For Rating!

Terima kasih sudah membantu banyak orang dengan ratingmu

Loading