Sukses

Lifestyle

Resep Gurame Acar Kuning Segar Menggugah Selera

0(0)

Berikan Rating Untuk Resep Ini

Thanks For Rating!

Terima kasih sudah membantu banyak orang dengan ratingmu

Fimela.com, Jakarta Punya ikan gurame di rumah tapi bingung mau masak menu apa? Ada banyak cara mengolah gurame dengan bumbu yang enak dan mudah dibuat. Jika ingin sajian ikan yang tidak amis, segar dan tidak pedas, mungkin gurame acar kuning bisa jadi pilihan. Ini resepnya.

Bahan:

  • 2 ekor ikan gurame, bersihkan sisiknya dan kerat-kerat
  • 1 sdt garam
  • 1 buah jeruk nipis1 sdt lada bubuk

Bumbu acar kuning:

  • 1 buah wortel, potong korek api
  • 1 buah mentimun, potong korek api
  • 1 buah cabai merah, buang bijinya dan potong korek api
  • 5 buah cabai rawit, kerat-kerat
  • 10 siung bawang merah, iris tipis
  • 2 sdm air lemon atau jeruk nipis
  • 2 sdt gula secukupnya
  • air secukupnya

Bumbu halus:

  • 1 ruas kunyit
  • 5 butir kemiri
  • 1 sdt garam
  • minyak secukupnya

Cara membuat:

  1. Bersihkan ikan dan lumuri dengan jeruk nipis, garam dan lada bubuk, biarkan 10 menit. Goreng hingga kering dan matang, tiriskan.
  2. Tumis bumbu halus hingga harum, masukkan wortel dan mentimun. Tumis bersama bumbu hingga agak layu. Masukkan cabai dan bawang merah, tumis lagi hingga sayur matang.
  3. Masukkan gua dan air lemon, aduk rata dan tumis sebentar.

Sajikan ikan gurami dengan siraman acar kuning.

Tonton juga video yang satu ini

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Berikan Rating Untuk Resep Ini

Thanks For Rating!

Terima kasih sudah membantu banyak orang dengan ratingmu

Loading