Fimela.com, Jakarta Daging ati ampela ayam bisa diolah jadi hidangan yang lezat. Cuma memang untuk mempersiapkan atau mengolahnya perlu cara sendiri. Sebab bila salah dalam mengolahnya, ati ampela masih akan berbau amis dan kurang empuk.
Untuk mengolah daging ati ampela ayam agar tidak bau amis, ada beberapa tips yang bisa kita coba. Setelah memilih ati ampela yang masih segar, kita bisa membersihkan dan mempersiapkannya dengan mengikuti cara-cara berikut ini.
1. Cuci dengan Air Mengalir
Advertisement
Untuk membuang kotoran yang menempel pada ati ampela, kita bisa langsung mencucinya menggunakan air keran atau air mengalir. Setelah bersih, bisa langsung kita tiriskan.
2. Menghilangkan Lendir dengan Garam dan Air Perasan Jeruk Nipis
Lendir yang menempel pada daging ampela bisa dihilangkan dengan garam dan air perasan jeruk nipis. Baluri ampela dengan garam dan beri air perasan jeruk nipis, kemudian gosok-gosok sampai lendirnya hilang. Baru setelah itu, kita bisa membilasnya dengan air bersih. Ampela pun bisa langsung diolah sesuai dengan keinginan kita.
3. Rebus dengan Berbagai Rempah
Aneka rempah seperti jahe, lengkuas, serai, dan bumbu seperti bawang putih, daun salam, dan kunyit bisa digunakan sebagai bahan campuran untuk merebus ampela. Ampela yang direbus dengan berbagai rempah akan memberi rasa yang lebih gurih dan bebas bau amis. Setelah ampela selesai direbus, kita bisa langsung meniriskan untuk kemudian mengolahnya sesuai dengan keinginan kita.
4. Panggang dengan Bumbu Bawang dan Rempah
Memanggang adalah salah satu cara pengolahan ampela yang cukup ampuh untuk menghilangkan bau amisnya. Kita bisa menggunakan bumbu yang terdiri dari bawang merah, bawang putih, kemiri, merica, ketumbar, kunyit, jahe, dan lengkuas untuk dihaluskan dan dibalurkan pada ampela yang dipanggang. Daging ati ampela yang dipanggang bisa memberi aroma yang khas dan bebas bau amis.
Mengolah daging ati ampela agar tidak amis bisa dilakukan dengan sejumlah cara. Semoga tips-tips di atas bermanfaat, ya. Setelah ini kita bisa langsung mencoba menerapkan cara-cara di atas saat mengolah daging ati ampela ayam.