Sukses

Info

Hanya Perlu 2 Bahan Dapur, Ini Cara Ampuh Hilangkan Kotoran Berkerak di Wastafel - Bersih dengan Sekali Gosok

Fimela.com, Jakarta Wastafel, terutama yang terbuat dari stainless steel, sering kali mengalami masalah kerak karena digunakan untuk mencuci setiap hari. Ini disebabkan oleh sisa-sisa kotoran dari peralatan makan yang menempel dan sulit dihilangkan sepenuhnya.

Oleh karena itu, penting untuk membersihkan wastafel secara teratur setelah selesai mencuci karena hanya membersihkannya dengan air atau kain basah tidaklah cukup.

Jika kerak sudah terlanjur mengeras dan sabun saja juga tidak cukup, ada trik lain yang bisa dicoba untuk menghilangkannya, yaitu dengan menambahkan bahan dapur tertentu.

Informasi lengkapnya dapat ditemukan dalam penjelasan yang diunggah oleh akun TikTok @barang.rekomenshop, yang dirangkum pada Rabu, 19 Juni 2024.

Bahan dan Peralatan

  • 1 sdm sabun cuci piring (gunakan sabun cair, bukan sabun colek)
  • 1 gelas soda kue
  • Kuas
  • Mangkuk kecil untuk wadah 
  • Spon 

Campurkan Sabun dan Soda Kue

Pertama, tuangkan soda kue ke dalam wadah atau mangkuk kecil yang telah disediakan. Setelah itu, tambahkan satu sendok sabun cuci piring cair. Campur kedua bahan tersebut sampai tercampur rata dan teksturnya berubah menjadi seperti pasta.

Oleskan Pasta ke Wastafel

Langkah kedua adalah mengoleskan campuran pasta soda kue dan sabun ke seluruh permukaan wastafel menggunakan kuas. Berikan lapisan yang lebih tebal pada bagian-bagian yang terdapat kerak yang sulit dibersihkan.

Diamkan Selama 10 Menit

Langkah ketiga adalah mendiamkan pasta menempel di seluruh permukaan wastafel setelah dioleskan, dan diamkan selama 10 menit. Hal ini dilakukan untuk memberi waktu pada campuran sabun dan soda kue agar dapat melunakkan kerak kotoran yang sulit dibersihkan.

Gosok Wastafel dengan Spon

Setelah sepuluh menit, lanjutkan membersihkan wastafel menggunakan spons yang sudah dibasahi dengan air. Setelah keraknya luntur, bilas wastafel dengan air mengalir.

Selanjutnya, keringkan wastafel menggunakan kain kering. Dengan begitu, wastafel akan bersih dan berkilau kembali. Semoga berhasil!

Beberapa pertanyaan Warganet Seputar Wastafel

Apa yang Dimaksud dengan Wastafel?

Asal usul istilah "wastafel" berasal dari bahasa Belanda yang artinya adalah "meja cuci". Wastafel digunakan tidak hanya di kamar mandi tetapi juga di area dapur.

Sink Wastafel Terbuat dari Apa?

Wadah untuk mencuci di dapur atau yang sering disebut sink umumnya digunakan untuk membersihkan piring, sayuran, dan benda lainnya. Sink ini bervariasi dalam tekstur seperti satin, mengkilap, anti gores, dan sejenisnya. Bahan yang digunakan biasanya meliputi enamel, besi cor berlapis, baja tahan karat, komposit, dan permukaan padat.

Apa Fungsi Lubang Kecil di Wastafel?

Menurut laporan dari Family Handy Man, lubang yang terletak di bawah keran wastafel berperan dalam mencegah meluapnya air ketika keran tetap terbuka. Tanpa adanya lubang tersebut, air yang mengalir karena keran tidak dimatikan akan tumpah keluar dari pinggiran wastafel.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading