Fimela.com, Jakarta Kini jam tangan tak lagi berfungsi untuk penunjuk waktu atau hanya sebagai pelengkap penampilan. Berkembangnya teknologi dan inovasi, jam tangan saat ini dibuat untuk membantu gaya hidup lebih sehat.
Apalagi, Survei terbaru menunjukkan bahwa 8 dari 10 orang di kawasan Asia Pasifik ingin lepas dari kebiasaan dan gaya hidup yang kurang sehat, termasuk di Indonesia. Sejumlah kebiasaan yang ingin ditinggalkan adalah kurangnya olahraga secara teratur dan minimnya waktu tidur.
Melihat permasalahan tersebut, dibuatlah smartwatch untuk membantu masyarakat Indonesia untuk menjalani gaya hidup yang lebih sehat dengan teknologi dan inovasi. Misalnya saja Samsung menghadirkan Galaxy Watch6 Series yang baru saja hadir di Tanah Air.
Advertisement
“Galaxy Watch6 Series kali ini hadir dengan berbagai fitur kesehatan terbaru yang lebih lengkap dan semakin purposeful untuk membantu pengguna untuk mencapai life goals yang lebih sehat,” kata Annisa Nurul Maulina, MX Product Marketing Senior Manager Samsung Electronics Indonesia saat ditemui dalam acara Galaxy Watch6 Series Wellness Day, di Jakarta, beberapa waktu lalu.
Lalu apa saja kelebihan Galaxy Watch6 Series? Berikut ulasannya.
Advertisement
1. Dapat memahami kesehatan tubuh
Dengan menggunakan smartwatch ini, pengguna dapat semakin mudah memahami kesehatan tubuhnya dengan Body Composition yang lebih terukur, lengkap dengan fitur-fitur terkini seperti Irregular Heart Rhythm Notification yang dapat memberikan peringatan di kondisi darurat, Personalized Heart Rate Zone yang akan mendeteksi kondisi detak jantung selama berolahraga, memastikan pengguna tidak memaksakan diri dan overtrained.
Fitur tersebut memberikan peringatan jika ia mendeteksi 5-6 anomali irama jantung dalam waktu 10 menit, dan peringatan ini juga akan muncul ketika detak jantung berada di atas atau di bawah level yang ditetapkan pengguna dalam kurun waktu 10 menit saat kondisi tubuh sedang tidak aktif. Jadi, pengguna bisa merasa terlindungi dan tetap tenang dalam menjalani rutinitas.
“Heart rate zone ini ngasih tahu kalau detak jantung kita tinggi jadi kita bisa dapat notifikasi untuk menstabilkan lagi. Irregular heart dapat mendeteksi kondisi jantung kita agar lebih aware karena kan banyak kejadian saat olahraga kena serangan jantung. Jadi nanti kalau tekanan jantung tinggu ada notifnya,” kata Annisa Nurul.
2. Fitur sleep monitoring dan coaching
Untuk mendukung pengguna mencapai gaya hidup sehat, Galaxy Watch6 Series juga menghadirkan fitur sleep monitoring dan coaching untuk memudahkan penggunannya meningkatkan kualitas tidur melalui data komprehensif yang melacak pola tidur pengguna hingga memberikan arahan kebiasaan-kebiasaan baru sesuai kebutuhan tubuh pengguna. Galaxy Watch6 Series juga dilengkapi fitur Advanced Sleep Coaching yang memberi pengguna instruksi dan tips yang mudah diikuti dalam menjalani rutinitas tidur yang lebih baik.
Setiap instruksi dan tips yang diberikan pun sudah terpersonalisasi sesuai dengan data dari Sleep Monitoring, di mana fitur tersebut akan menghimpun kebiasaan tidur pengguna selama minimal 7 hari berturut-turut untuk menetapkan rutinitas tidur dan kebiasaan baru sesuai kebutuhan pengguna. Fitur Sleep Monitoring dan Coaching ini juga dapat memberikan insight yang komprehensif seperti Sleep Score, seberapa konsisten pengguna tidur atau Sleep Consistency, tahapan tidur Sleep Stages (Awake, REM, Light, Deep).
“Sleep coaching ini akan menganalisis tidur kita saat menggunakan Galaxy Watch6 saat tidur, nanti akan ada notifikasi deep sleep atau tidak dan berapa lama kita tidur. Nantinya ada skor dan l logo hewan yang menggambarkan kualitas tidur kita, kalau mendapat lion berarti tidur kita berkualitas,” katanya.
Fimela pun mencoba fitur ini, ketika bangun tidur kita tahu berapa lama kita tidur, terdapat kurva bagaimana kualitas tidur kita, hingga apakah semalam mendengkur atau tidak.
3. Body Composition
Memahami kondisi tubuh lewat pengukuran body composition untuk yang ingin mulai olahraga secara teratur. Dari situ, bisa tahu tujuan yang ingin dicapai dalam berolahraga, apakah itu mengurangi berat badan, menambah massa otot, atau meningkatkan kebugaran.
Jadi, lebih mudah untuk track progress dan mendapatkan hasil yang maksimal. Untuk langkah awal, pengguna bisa memahami kondisi tubuh menggunakan fitur Body Composition di Galaxy Watch6. Result-nya pun lengkap banget, mulai dari berat badan, massa otot, kadar lemak, kadar air, BMI (Body Mass Index), dan BMR (Basal Metabolic Rate).
4. Fitur Costum Workout
Workout routine yang lebih personalized, kita juga bisa pakai fitur baru bernama Custom Workout. Dengan fungsi tersebut, kita bisa mengatur rutinitas olahraga secara menyeluruh sesuai keinginan, misalnya dimulai dengan lari sebagai pemanasan atau stretching hingga cooling down seperti dalam yoga. Kita juga bisa track setiap tahap yang kita lalui di dalam workout routine tersebut. Kamu bahkan bisa membuat pilihan olahraga baru yang tidak tersedia pada Galaxy Watch6 Series.
Fimela pun telah mencoba fitur ini bersama Certified Yoga Teacher Ritchie Putri. Fitur ini memudahkan kita untuk berolahraga karena tidak ada batasan jenis olaharga. Bahkan, jika menggunakan dua olahraga waktu di jam tangan tidak akan berhenti, dan akan melanjutkan ke olahraga selanjutnya.
5. Dua varian
Galaxy Watch6 ini terdiri dari dua varian yakni Galaxy Watch6 dan Galaxy Watch6 Classic, yang telah dirancang sesuai dengan preferensi pengguna. Galaxy Watch6 didesain untuk kamu yang simple dan trendy, sedangkan Galaxy Watch6 Classic yang mengusung rotating bezel ikonik cocok buat kamu yang ingin tampil elegan.
Galaxy Watch6 tersedia dalam ukuran 40mm (Rp3.999.000) dengan opsi warna Graphite dan Gold serta ukuran 44mm (Rp4.499.000) dengan pilihan warna Graphite dan Silver. Adapula Galaxy Watch6 Classic yang hadir dalam balutan warna Black dan Silver dengan pilihan ukuran 43mm (Rp5.499.000) dan 47mm (Rp5.999.000).