Sukses

Info

WhatsApp Siapkan Fitur Baru, Bisa Sembunyikan Status Online

Fimela.com, Jakarta Apabila kamu menggunakan WhatsApp, sudah pasti familiar dengan status online, kan? Status online bisa terlihat saat pengguna WhatsApp tengah membuka aplikasi tersebut. Tak jarang, banyak orang berharap status tersebut bisa tak terlihat oleh pengguna lainnya.

Nah, harapan tersebut sebentar lagi akan terwujud! Pasalnya,  Menurut WABetaInfo WhatsApp tengah mengembangkan fitur yang memungkinkan pengguna untuk menyembunyikan status online

Dikutip dari Liputan6.com, WABetaInfo membagikan tangkapan layar terkait pengaturan privasi baru ini. Fitur baru WhatsApp ini memungkinkan seseorang untuk memutuskan siapa yang dapat melihatnya ketika ia sedang menggunakan aplikasi.

Kemungkinan besar, fitur ini menjadi pelengkap pengaturan terbaru yang diperkenalkan WhatsApp untuk fungsionalitas fitur Last Seen. Tertarik tahu lebih lanjut? Yuk, simak penjelasan lengkapnya berikut ini!

Tambahan kontrol privasi pengguna

Setelah peluncuran beta pada April 2022, WhatsApp merilis pembaruan dengan tambahan pengaturan "My Contacts Except". Fungsi ini memungkinkan pengguna mengontrol siapa yang dapat melihat kapan pengguna terakhir kali menggunakan aplikasi WhatsApp.

Status Last Seen sendiri berguna untuk mengetahui apakah kamu sudah melihat pesan yang mereka kirim atau belum. Fitur ini berfungsi juga ketika kamu sudah mematikan fungsi 'tanda terima telah dibaca'.

Pada tangkapan layar tersebut, WABetaInfo menginformasikan fitur status online baru akan memungkinkan pengguna membatasi orang untuk melihat status Last Seen. Hal ini berfungsi sebagai pengaturan kontrol privasi pengguna. 

Sebelumnya, pengguna hanya bisa memilih tiga opsi privasi, yakni Everyone, My contacts, hingga Nobody. Namun, saat ini ada opsi keempat, yaitu 'My contacts except...' yang sudah tersedia di menu Privacy.

Berlaku untuk empat informasi personal

Pengaturan anyar ini berlaku bagi empat info personal yang biasa ditampilkan pengguna, contohnya last seen, foto profil, about, hingga status. Kamu baru bisa mengakses pengaturan ini melalui menu Settings, Account, lalu pilih menu Privacy.

Fitur terbaru sudah tersedia bagi pengguna Android maupun iPhone. Itu sebabnya, bagi kamu yang penasaran mencobanya, silakan mengakses atau melakukan pembaruan terlebih dulu.

Sebelumnya, Mark Zuckerberg baru saja mengumumkan pengguna WhatsApp sekarang bisa mudah mentransfer riwayat percakapan dari ponsel Android ke iPhone. Mark Zuckerberg mengungkapkan, fitur baru ini hadir karena menjadi permintaan banyak pengguna WhatsApp.

Penulis: Ersya Fadhila Damayanti

#Women for Women

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading