Fimela.com, Jakarta Samsung Electronics Indonesia resmi meluncurkan jajaran smart TV 2022 di Indonesia, yang menawarkan kecanggihan inovasi, serbaguna, dan nilai estetik untuk segala tempat dan kebutuhan.
Jajaran produk smart TV terbaru tersebut ialah Neo QLED, The Frame, The Freestyle, dan Super Smart TV+ hadir dengan teknologi-teknologi cerdas yang membuat konsumen bisa menikmati gaya hidup modern dengan leluasa, mulai dari menonton streaming serial favorit, menikmati digital art, bermain game, sampai melakukan video call dan bekerja dari perangkat yang sama.
Simon Lee, President, Samsung Electronics Indonesia mengatakan sejalan dengan visi “Screens Everywhere, Screens for All”, Samsung menghadirkan perspektif baru untuk kegunaan sebuah TV, dari sebuah perangkat untuk ditonton, menjadi perangkat yang memberikan nilai bagi kehidupan kita sehari-hari, untuk hidup yang lebih penuh dan berdaya.
Advertisement
“Berbekal pengalaman dan kepemimpinan di industri, rangkaian Samsung Smart TV 2022 menawarkan pengalaman yang makin personal untuk menikmati serial dan film favorit, gaming, tutorial olahraga, video call, bahkan untuk mengelola smart device lain di rumah,” katanya dalam Samsung Electronics Indonesia AV Media Launch 2022 Screens for All, Screens for Everyone secara virtual, Kamis, (9/6).
Advertisement
Lalu apa saja kelebihan smart TV terbaru dari Samsung?
Untuk, tipe Neo QLED 8K memiliki TV layar besar yang mampu menghadirkan gambar dengan resolusi tinggi. Dengan Neural Quantum Processor 8K yang diperkuat 20 neural network dan kecerdasan buatan (AI) untuk menganalisis sumber konten dan melakukan upscaling dengan lebih cepat dan presisi.
Dengan begitu, pengguna bisa menikmati video-video lama yang ada di berbagai channel streaming langganan atau dari koleksi pribadi, dengan resolusi asli yang beragam, dan melakukan upscaling untuk menikmati konten tersebut pada resolusi setara 8K.
Teknologi Quantum Matrix Technology Pro pada Neo QLED 8K pun meningkatkan level kontras gambar, sehingga visual yang ditayangkan lebih mendetail pada adegan gelap maupun terang. Didukung Shape Adaptive Light Control yang mengontrol kecerahan area gambar dengan presisi tanpa menyebabkan blooming. Lalu, tak parlu khawatir bagi penyuka marathon film dan serial, dalam waktu lama sebab Neo QLED 8K sudah dilengkapi oleh fitur EyeComfort Mode yang lebih nyaman bagi mata.
Di samping menikmati tontonan, Neo QLED 8K juga dilengkapi fitur-fitur multi-device. Dengan fitur MultiView, layar Neo QLED 8K bisa menampilkan hingga empat area untuk menyaksikan konten dari empat sumber pada waktu yang sama, termasuk konten dari smartphone.
Dengan aplikasi SmartThings, pengguna bisa mengelola berbagai smart device di rumah, seperti mesin cuci, dan kulkas, dari layar Neo QLED 8K. Antarmuka Smart Hub yang baru dan mudah digunakan membantu pengguna untuk menjelajahi berbagai konten dengan cepat, termasuk menjalankan fitur produktivitas remote PC, Microsoft 365, dan Samsung DeX.
“Fitur MultiView ini bantu aku multitasking, saat aku olahraga, terus ada telepon dari team minta cek kerjaan yang urgent, Semua kerjaan selesai lebih cepat dan aku bisa achieve more with this NEO QLED 8K!” kata Titi Kamal.
Menikmati TV dan Karya Seni pada The Frame
Samsung juga menghadirkan The Freestyle, proyektor portable yang mungil dan multifungsi yang mampu menawarkan pengalaman sinematik di mana pun dan kapan pun, dari keteduhan ruangan di rumah sampai di dalam tenda saat glamping.
Proyektor ini menampilkan konten hingga seukuran 100 inci di berbagai permukaan. Untuk kemudahan menonton di berbagai tempat, The Freestyle memiliki dudukan (cradle) yang bisa diputar 180 derajat, fitur auto keystone untuk mengoreksi sudut gambar pada permukaan yang miring sehingga pengguna akan menikmati gambar dalam screen persegi panjang yang tegak lurus.
Lalu fitur auto leveling akan memastikan gambar tetap dalam posisi mendatar walaupun diproyeksikan dari permukaan yang miring ataupun tidak rata. Fitur auto focus akan memastikan gambar akan tetap tajam dan jernih disaksikan dari berbagai sudut.
Samsung juga merancang The Frame terbaru untuk kompatibel dengan aksesori Auto-Rotation. Aksesori ini akan memutar The Frame dari horizontal ke vertikal (mode portrait) atau sebaliknya, tergantung konten yang hendak ditampilkan. The Frame edisi 2022 juga hadir dengan pembaruan pada fitur Art Mode, di mana fitur ini dilengkapi dengan aplikasi browser baru yang mengintegrasikan Ambient Mode, Art Mode, dan My Photo Mode ke dalam satu pengalaman yang seamless.
Adapula, Samsung Super Smart TV+ memiliki pilihan resolusi layar HD, Full HD, hingga Ultra HD (4K) yang menghadirkan visual yang jernih, kualitas audio yang akan menghadirkan pengalaman menonton yang imersif.
Pada tipe 4K (BU8000), TV ini pun dilengkapi fitur Object Tracking Sound Lite (OTS Lite) yang akan menghadirkan 3D surround sound dan Adaptive Sound, di mana TV secara pintar akan mengoptimalkan suara berdasarkan tipe konten dan analisis scene secara real-time.
Samsung Neo QLED 8K tersedia dalam 2 tipe di Indonesia: QN900B (85 inci) dan QN700B (55, 65 dan 75 inci). Neo QLED juga tersedia dalam resolusi 4K dengan keunggulan kualitas gambar, audio dan Smart TV khas Samsung melalui Neo Quantum Processor 4K, Quantum Matrix Technology, Object Tracking Sound, Motion Xcelerator Turbo+ dan Smart Hub dalam 2 tipe: QN90B (55, 65, 98 inci) dan QN85B (55 inci).
The Frame tersedia pada 4 pilihan ukuran sesuai kebutuhan hunian yaitu 43, 55, 65, hingga 75 inci. The Freestyle mampu menampilkan konten dari ukuran 32 hingga 100 inci lewat satu perangkat. Adapun Super Smart TV+ hadir dalam 3 tipe: Crystal UHD BU8000 43 dan 50 inci, T4500 32 inci, dan T6500 43 inci.