Fimela.com, Jakarta Olimpiade Beijing disepakati akan tetap diadakan, sehingga Cina sedang mempersiapkan diri untuk gelaran olahraga terbesar tersebut. Uniknya, tidak hanya orang-orang yang terlibat yang dites COVID-19, namun juga segala benda di sekitar yang paling memungkinkan untuk kontak erat dengan virus.
BACA JUGA
Advertisement
Menggunakan baju hazmat, para petugas kesehatan melakukan tes COVID-19 pada gagang pintung, tombol lift, sofa, hingga mesin ATM. WHO pernah memberikan pernyataan bahwa penyebaran virus lewat permukaan benda sangat minim terjadi, karena virus tidak bertahan lama ketika berada di udara.
Namun, kebijakan ini merupakan bagian dari protokol kesehatan yang dilakukan Cina untuk mencegah penyebaran virus pada saat Olimpiade Musim Dingin mendatang. Upaya yang Cina lakukan termasuk membatasi pergerakan para atlet yang ikut berpartisipasi di Olimpiade dan melakukan tes COVID-19 harian untuk semua orang yang berada di area tertutup.
Advertisement
Cina lakukan tes COVID-19 pada permukaan benda sebagai persiapan Olimpiade Beijing
Tes COVID-19 pada permukaan benda yang dilakukan oleh Cina tentu mengundang banyak perhatian publik, namun Deb Fuller, seorang pakar virus di University of Washington mengungkapkan bahwa pengujian seperti ini bisa dilakukan untuk menentukan apakah virusnya mulai menyebar. Tes COVID-19 seperti yang Cina lakukan ini bisa menunjukkan tempat-tempat yang harus diwaspadai penyebaran virus dari permukaan benda.