Sukses

Info

Leani Ratri dan Khalimatus Sadiyah Sabet Medali Emas Pertama Paralimpiade Tokyo

Fimela.com, Jakarta Indonesia berhasil meraih medali emas pertama di Paralimpiade Tokyo 2020. Perolehan medali diraih oleh Leani Ratri Oktila/Khalimatus Sadiyah menjuarai para badminton klasifikasi SL3-SU5.

Pada pertandingan final Paralimpiade Tokyo 2020 yang digelar di Yoyogi National Stadium, Leani/Khalimatus mengalahkan jagoan China Cheng Hefang/Ma Huihui. Leani/Khalimatus menang dua set langsung 21-1 dan 21-12 dalam kurun 32 menit.

Dikutip dari Liputan6.com, Emas dari Leani/Khalimatus ini membuat Indonesia menempati posisi 53 klasemen medali. Indonesia total mendapat enam medali dengan rincian satu emas, dua perak dan tiga perunggu.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading