Sukses

Info

Mal Kembali Buka, Senayan City Hanya Terima Pengunjung yang Sudah Vaksin

Fimela.com, Jakarta Senayan City menjadi salah satu mal di Jakarta yang kembali buka dan menerima pengunjung. Sesuai aturan pemerintah dalam menekan penyebab COVID-19, Senayan City menerapkan sejumlah aturan baru yang hanya memperbolehkan karyawan tenant, vendor, dan pengunjung yang sudah divaksin untuk memasuki area Senayan City.

Peraturan inipun sudah berlaku sejak 10 Agustus 2021 di semua titik akses masuk Senayan City.

Untuk mempermudah dan memberikan kenyamanan bagi pengunjung setia Senayan City, pengunjung diwajibkan untuk mengunduh aplikasi pedulilindungi sebelum memasuki area Senayan City dan melakukan scan QR Code melalui aplikasi tersebut ketika masuk (check-in) dan keluar (check-out).

Mall juga dibatasi dengan kategori usia, di mana pengunjung yang berusia di bawah 12 tahun belum diperkenankan berkunjung ke mall karena belum di vaksin. Sedangkan untuk lansia yang berusia di atas 70 tahun, selama sudah mendapatkan vaksin minimal dosis pertama, dapat memasuki mall.

“Senayan City senang dengan keadaan mall yang akhirnya kembali dapat menyambut pengunjungnya dengan maksimum kapasitas 50% dan juga telah memperbolehkan untuk makan di tempat dengan kapasitas 25% selama maksimal 30 menit per pengunjung. Penurunan signifikan terhadap penyebaran COVID-19, serta kepercayaan Pemerintah bahwa mall bukan merupakan pusat penyebaran, menjadi hal yang dapat kita syukuri. Dengan adanya peraturan tambahan mengenai sertifikat vaksin ini sebagai syarat masuk ke mall, Senayan City berharap setiap pengunjung dapat merasa aman, terjamin, dan nyaman selama berada di area Senayan City. Pembatasan usia yang diterapkan pun diharapkan dapat mengurangi resiko penyebaran kepada mereka yang rentan.” jelas Jaclyn Halim, selaku GM Leasing and Marketing Communications Senayan City.

 

Buka sentra vaksinasi

Sejalan dengan dukungan Senayan City sebagai #MallDukungVaksin, Senayan City mendedikasikan sebuah area khusus sebagai Sentra Mini Vaksinasi yang melayani pengunjung untuk melakukan vaksin dengan kuota 100 orang/hari di Senin-Jumat pukul 10.00-14.00 WIB, mulai dari tanggal 13 – 31 Agustus 2021. Vaksinasi tidak melayani di hari Sabtu, Minggu dan tanggal merah.

Pengunjung yang akan melakukan vaksin, cukup datang langsung ke North Lobby Senayan City dan akan dibantu oleh petugas untuk mengakses area vaksinasi yang berlokasi di lantai 6 Senayan City. Vaksinasi ini terbuka secara gratis bagi Warga Negara Indonesia, dengan usia 12-17 tahun dan Ibu Hamil (sesuai dengan arahan dokter) untuk mendapatkan vaksin Sinovac, dan usia di atas 18 tahun akan mendapatkan vaksin AstraZeneca.

Simak video berikut ini

#Elevate Women

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading