Sukses

Health

Tiga Nutrisi Tepat untuk Usus Lebih Sehat

Fimela.com, Jakarta Membantu orang menjalani kehidupan yang lebih lama dan lebih sehat bukan hanya tentang meningkatkan Life Span (rentang kehidupan), tetapi juga memperpanjang Health Span (rentang kesehatan) yakni seberapa lama seseorang hidup dalam kondisi kesehatan yang baik

Melalui penelitian ilmiah terbaru yang dipresentasikan oleh para ahli di bidang nutrisi dan kesehatan, peran vital mikrobioma usus dalam mendukung fungsi-fungsi penting tubuh. Tubuh kita tidak bekerja sendiri seperti mesin, namun sebenarnya tubuh kita adalah sebuah ekosistem mikro yang dihuni sekitar 100 triliun mikro organisme atau yang disebut sebagai Mikrobioma.

Interaksi dan keseimbangan mikro organisme ini ternyata sangat berpengaruh terhadap kesehatan secara keseluruhan. Faktanya, 90% dari mikrobioma tubuh kita tinggal di dalam usus. Karenanya kesehatan usus sangat penting.

Untuk menjaga kesehatan usus, Dony J,Habibie, Head of Marketing & Communication and Strategic Planning & Data Analytics Amway Indonesia mengatakan Daily Nutrition For Gut sebagai foundational solution, yang memastikan fungsi pembangun sel, penutrisi mikrobioma dan keseimbangan mikrobioma didukung dengan optimal.

“Ini sejalan dengan trend mikrobioma yang berkembang dengan sangat pesat tidak hanya di Indonesia, namun juga di seluruh dunia,” paparnya,

Dony mengatakan Amway memiliki platform inovatif Daily Nutrition dengan solusi pertamanya adalah Daily Nutrition for Gut yang dirancang untuk mendukung orang-orang tercinta mencapai kesehatan optimal dengan cara menjaga kesehatan usus.

Tiga Nutrisi penting untuk usus

Nutrilite Daily Nutrition for Gut menyediakan 3 nutrisi penting bagi usus yang saling mendukung, protein berperan untuk mendukung perbaikan dan regenerasi sel dinding usus, yang ada pada

Lalu, serat berperan sebagai prebiotik untuk memberikan nutrisi pada bakteri sehat di usus ada pada Nutrilite Hi Fiber Powder.

Terakhir, probiotik ada pada Nutrilite Minuman rasa Buah mengandung Lactobacillus. Probiotik diperlukan untuk menjaga keseimbangan mikrobioma dan berperan penting dalam mendukung sistem kekebalan tubuh, metabolisme, kesehatan pencernaan, kesehatan mental, dan manajemen berat badan.

Dengan memiliki kehadiran di lebih dari 100 negara di dunia dan dukungan kewirausahaan dari lebih dari satu juta Amway Business Owner (ABO), Amway terus berinovasi untuk mengembangkan produk nutrisi, beauty & personal care, teknologi dan perawatan rumah. Sejalan dengan itu, Amway Indonesia turut menegaskan komitmennya untuk fokus pada Health & Wellbeing serta berperan aktif dalam membantu masyarakat Indonesia untuk mewujudkan hidup sehat dan lebih baik.

"Kami percaya bahwa perubahan dimulai dari diri sendiri, dan dengan semangat itulah kami mengajak para ABO dan pelanggan untuk mengambil langkah nyata menuju gaya hidup yang lebih sehat dan bermakna. Ketika kita berani memulai perubahan dalam diri, kita akan menginspirasi dan memberdayakan orang-orang di sekitar kita untuk melakukan hal yang sama." Rizal Arnex, General Manager Amway Indonesia.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading