Fimela.com, Jakarta Badminton atau yang dikenal dengan olahraga bulu tangkis adalah salah satu jenis olahraga yang paling banyak di gemari di Indonesia. Berdasarkan data yang disebarkan oleh Nielsensport.com, untuk di Indonesia sendiri setidaknya 71 persen dari masyarakat Indonesia menyukai olahraga jenis badminton.
Tidak bisa dipungkiri juga bahwa rata-rata dari penduduk Indonesia memilih olahraga badminton seringkali menjadi pilihan sebagai olahraga yang berguna untuk menjaga kesehatan tubuh. Dilansir oleh Badmintonmaster.com, olahraga bulutangkis bisa dikatakan sebagai salah satu jenis olahraga yang baik karena bisa dikatakan untuk melakukan olahraga ini seseorang pastinya akan menggunakan seluruh bagian tubunya mulai dari ujung kepala sampai ujung kaki.
Bukan hanya itu, olahraga jenis ini bisa dikatakan sebagai salah satu jenis olahraga yang mudah untuk dilakukan. Dengan arti untuk bermain badminton kamu tidak perlu ahli dibidang ini. Namun, apakah Sahabat FIMELA tahu Bahwa olahraga badminton dapat memberikan dampak yang besar untuk kesehatan tubuh. Berikut adalah manfaat badminton untuk kesehatan tubuh menurut decathlon.com.hk.
Advertisement
Advertisement
Tubuh Secara Fisik
Memperkuat Kekuatan Otot
Sudah banyak yang ketahui kalau olahraga badminton sangat bermanfaat untuk kesehatan tubuh. Salah satunya adalah untuk meningkatkan kekuatan otot. Saat bermain badminton, terutama saat menjalankan gerakan gerakan dasar dalam bulutangkis seperti memukul kok, berlari, dan melompat pada dasarnya membutuhkan kekuatan otot yang besar. Gerakan gerakan inilah yang akan membantu masa otot dan mengencangkan.
Beberapa bagian yang akan terlatih saat kamu bermain bulutangkis adalah otot inti yang berada mengelilingi tulang belakang dan panggul, serta otot inti ini penting untuk dijaga agar dapat menjaga keseimbangan, stabilitas dan koordinasi tubuh. Bukan hanya itu otot yang akan terlatih adalah otot betis otot, paha depan, dan otot paha belakang. Di mana ketiga otot ini akan melatih dan memperkuat saat kamu berlari, melompat, dan berjalan.
Meningkatkan Fleksibilitas
Faktanya ada beberapa metode pukulan badminton yang terbukti dapat melatih dan meningkatkan fleksibilitas tubuh. Dua diantaranya adalah pukulan backhand dan pukulan forehand. Dimana dua gerakan ini memerlukan gerakan tubuh yang dinamis dan memerlukan fleksibilitas otot yang tinggi.
Dengan membiasakan diri bermain bulutangkis, auto kita akan menjadi lebih fleksibel dan lebih kuat. Fleksibilitas otot intinya sangat penting untuk menjaga kesehatan tubuh. Hal ini dikarenakan fleksibilitas otot memungkinkan kita untuk mudah bergerak tanpa khawatir munculnya cedera.
Membantu Menurunkan Berat Badan
Pada dasarnya olahraga bulu tangkis akan melibatkan seluruh bagian tubuhmu. Dimana dari ujung kepala sampai ujung kaki pasti akan bergerak. Angapanya setiap kamu menggerakkan tubuh saat bermain bulutangkis pastinya akan membantumu membakar kalori.
Berdasarkan data yang disebarkan oleh Burned-calories.com, seseorang yang bermain bulu tangkis setidaknya 30 menit dalam sehari maka dirinya akan membakar 300 kalori. Akan tetapi hal ini tidak menjadi patokan karena seberapa banyak kalori yang dibakar tergantung dengan seberapa besar tubuhmu dan seberapa lincah atau aktif kamu melakukan olahraga badminton.
Membantu Memperlambat Timbulnya Penyakit
Mengurangi Resiko Diabetes
Tidak banyak yang mengetahui, tetapi bulutangkis dapat membantu menurunkan resiko diabetes. Hal ini dikarenakan bermain bulutangkis dapat meningkatkan kebugaran fisik dan dapat membantu mengendalikan kadar gula seseorang.
Faktanya, keringat yang dikeluarkan saat bermain bulutangkis dapat membantu mengeluarkan racun racun dan sisa metabolisme tubuh, termasuk gula darah. Selain itu bermain bulutangkis juga dapat meningkatkan sensitivitas insulin, sehingga tubuh dapat menggunakan gula darah lebih efisien.
Meningkatkan Kapasitas Paru-Paru
Bermain bulutangkis secara teratur dapat meningkatkan kapasitas paru-paru. Hal ini dikarenakan olahraga bulutangkis membutuhkan banyak sekali oksigen untuk melakukan berbagai macam gerakan yang dinamis dan cepat.
Hormon adrenal yang dilepaskan saat berolahraga akan merangsang medula oblongata untuk meningkatkan kerja paru-paru. Hal ini menyebabkan paru-paru dapat mengembang dan mengempis lebih banyak, sehingga kapasitas paru-paru meningkat.
Memang pada awal bermain bulu tangkis mungkin kita akan terasa sesak, tetapi seiring berjalan nya waktu paru-paru kamu akan menjadi lebih kuat dan dapat menampung lebih banyak oksigen dibanding sebelumnya.
Meningkatkan Fungsi Jantung
Selain meningkatkan kapasitas paru-paru dan mengurangi resiko diabetes, bermain bulutangkis dapat bermanfaat untuk kesehatan jantung seseorang. Faktanya olahraga ini dapat memperkuat otot jantung, meningkatkan aliran darah, dan menurunkan kadar kolesterol seseorang, serta mengurangi resiko seseorang untuk terpapar dengan serangan jantung atau stroke.
Intinya jika kamu melakukan olahraga bulutangkis secara teratur, Dapat membantu meningkatkan aliran darah melalui pembuluh darah. Hal ini juga dapat membantu mengurangi resiko penyumbatan pembuluh darah yang di mana dapat menyebabkan serangan jantung atau stroke. Intinya olahraga badminton dapat menurunkan kadar kolesterol jahat yaitu LDL (Low-Density Lipoprotein) dimana kandungan kolesterol ini dapat menumpuk dan menyebabkan penyumbatan jika tidak dihilangkan atau diturunkan Secepat mungkin.
Penulis: FIMELA Sherly Julia Halim