Sukses

Health

Ketahui 5 Penyebab BAB Berdarah

Fimela.com, Jakarta Saat buang air besar (BAB) dan mengeluarkan darah menjadi salah satu hal yang paling menakutkan karena hal ini dapat menandakan adanya masalah serius dalam tubuh kamu. Keluarnya darah saat bab dapat terjadi karena ada pendarahan di suatu salurah gastrointestinal (GI).

Biasanya hal tersebut dapat terjadi karena faktor makanan saat kamu mencernanya dan membuang limbah.Karena pendarahan tersebut dapat terjadi di mana saja sepanjang saluran pencernaan, dari mulut hingga anus namun bab berdarah juga dapat disebabkan oleh beberapa hal.

Nah biasanya darah yang keluar saat bab akan berwarna merah muda atau merah pekat, karena darah saat bab merupakan hal serius seperti kanker dan lainnya. Disini kita akan mengetahui apa saja penyebab BAB berdarah, berikut beberapa penyebab BAB berdarah :

1. Pendarahan GI (Gastrointenstinal)

Darah yang keluar saat bab mungkin berasal dari saluran pencernaan bagian atas, penyebab paling umum dari hal ini yaitu penyakit tukak lambung atau adanya luka pada lapisan lambung dan usus bagian atas. Darah yang dikeluarkan karena masalah lambung bisa berwarna merah atau hitam, pendarahan ini bisa didiagnosis dengan endoskop.

2. Fisura Anus

Kemudian hal ini menjadi salah satu penyebab paling umum bab berdarah pada bayi, walaupun beberapa orang dewasa juga dapat terkena namun biasanya darah ini akan berwarna merah cerah. Fisura Anus dapat disebabkan oleh konstipasi atau bab yang keras dan besar serta sulit dikeluarkan hal inilah yang dapat menyebabkan retakan pada kulit sehingga peregangan kulit anus yang membuat celah terlihat. Baiknya fisura anus dapat sembuh dengan sendirinya.

3. Kanker

Penyebab yang ketiga adalag kanker, darah dalam bab mungkin merupakan salah satu gejala kolorektal untuk darah yang dikeluarkan biasanya akan berwarba merah atau gelap dan lembek. Biasanya kanker kolorektal akan menyerang orang yang berusia di atas 50 tahun, lebih baik kamu langsung ke dokter untuk mengetahui penyebab dan cara menanganinya.

4. Polip

Polip merupakan pertumnuhan kecil pada lapisan saluran usus, ada beberapa jenis polip yang berbeda salah satu polip yang palung umum adalah Adenomatosa. Polip Adematosa dapat berkembang menjadi kanker kolorektal atau kanker usus besar, selain itu kanker kolorektal salah satu penyebab yang paling umum. Polip dapat diangkat sebelum menjadi kanker, namun jika sudah berkembang menjadi kanker dapat diobati dengan perawatan khusus.

5. Penyakit Divertikula

Divertikula merupakan kantong abnormal yang dapat terbentuk pada usus pada bagian bawah, divertikula akan tumbuh dari kelemahan di dinding usus besar dan mereka akan tumbuh hingga beberapa centimeter. Biasanya penyakit ini sering dikaitkan dengan diet rendah serat, namun kamu dapat mengatasinya dengan beberapa obat antibiotic.

Itulah beberapa penyebab dari bab berdarah, namun kita juga perlu memperhatikan pola makan kita siapa sangka nanti salah satu penyebab bab berdarah berwa dari pola makan kita. Selain itu kita juga perlu untuk berolahraga agar menjaga kesehatan tubuh.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading