Sukses

Health

5 Penyebab Radang Tenggorokan dan Cara Mengatasinya

Fimela.com, Jakarta Radang tenggorokan adalah salah satu penyakit yang paling umum dan dapat diderita oleh siapapun, namun rasa nyeri yang tak tertahankan di bagian tenggorokan membuat kita tak nyaman untuk melakukan apapun. Walaupun sakit tenggorokan bisa mmebuat kita tidak nyaman, biasanya sakit ini akan hilang dengan sendirinya.

Radang tenggorokan merupakan salah satu rasa sakit yang mengakibatkan gatal atau iritasi pada tenggorokan. Biasanya penyebab paling umum dari sakit tenggorokan adalah (faringitis) seperti infeksi virus (batuk dan pilek). Sedangkan radang tenggorokan adalah (infeksi streptokokus), yang biasanya disebabkan oleh bakteri.

Nah, bagi kamu yang khawatir dengan radang tenggorokan kamu dapat mengatasinya dengan beberapa cara. Sebelum itu kita harus tahu apa saja penyebab dari radang tenggorokan:

1. Pilek, Flu, dan Infeksi Virus

Salah satu penyebab radang tenggorokan yang paling umum adalah virus, sekitar 90% penyakit ini dikarenakan virus atau bakteri. Berikut diantaranya:

  • Flu biasa
  • Influenza (flu mononucleosis)
  • Penyakit menular yang ditularkan melalui air liur
  • Campak
  • Penyakit yang dapat menyebabkan ruam dan demam
  • Penyakit yang dapat menyebabkan pembebkakan kelenjar ludah dan leher

2. Infeksi Bakteri

Infeksi bakteri juga dapat menyebabkan radang tenggorokan, seperti amandel yang dapat disebabkan oleh bakteri Streptococcus. Tak hanya itu tonsillitis dan infeksi seks yang menular seperti gonore dan klamidia juga dapat menyebabkan radang tenggorokan.

3. Alergi

Salah satu penyebab alergi adalah hidung tersumbat, mata berarir, bersin, dan iritasi tenggorokan. Namun perlu kamu perhatikan bahwa ada beberapa hal tersebut dapat disebabkan oleh alergi terhadap bulu hewan, debu, dan sebagainya. Hal ini juga dapat berpengaruh terhadap lendir pada bagian hidung yang dapat menetes ke bagian belakang tenggoroka, sehingga dapat mengiritasi tenggorokan.

4. Asap Rokok

Ternyata radang tenggorokan juga dapat disebabkan oleh asap rokok atau iritasi lainnya. Banyak bahan kimia dan zat lain yang dapat mengriirtasi tenggorokan. Jika kamu salah satu orang yang sering menghirup asap rokok secara tidak sengaja, perlu diperhatikan bahwa hal ini juga dapat menyebabkan radang tenggorkan.

 

5. Cidera

Nah yang terakhir adalah cidera, cidera papaun seperti pukulan atau luka di leher, juga dapat menyebabkan radang tenggorokan, seperti halnya jika kamu makan dan tersangkut ditenggorokan, juga dapat mengiritasi tenggorokan. Ketika kamu berteriak atau bernyanyi dengan suara yang keras, akan membuat pita suara dan otot di tenggorokan tegang, hal ini juga dpaat menyebabkan kamu mengalami radang tenggorokan.

Berikut beberapa hal yang dapat kamu lakukan untuk meredakan radang tenggorokan :

  • Berkumur dengan menggunakan air hangat dan ½ hingga 1 sendok the garam.
  • Minuman hangat yang dapat menenagkan tenggorokan, seperti the panas dengan madu, kaldu sup, atau air hangat dengan lemon.
  • Kamu juga dapat mendinginkan tenggorkan dengan makan makanan dingin seperti es krim.
  • Menggunakan obat untuk pereda nyeri, seperti acetaminophen.
  • Istirahat

Itulah beberapa penyebab radang tenggorkan yang harus kamu tahu, selain itu kamu juga perlu memperhatikan nyeri pada tenggorokan. Beberapa hal di atas bisa kamu coba ketika mengalami radang tenggorokan, namun apablia kamu merasa nyeri lebih dari 1-2 minggu bisa periksa ke dokter untuk penanganan lebih lanjut.

 

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading