Sukses

Health

Penting! Ini 5 Makanan Terbaik Ibu Hamil Agar Bayi Cerdas

Fimela.com, Jakarta Orang tua mana yang tak bahagia dan bangga ketika memiliki buah hati cerdas? Bisa dipastikan bahwa setiap orang tua akan bahagia dan bangga ketika ia memiliki buah hati cerdas. Pada dasarnya, kecerdasan buah hati bisa dimulai sejak ia masih berada di kandungan. Mengutip dari laman parents.com, apa yang Mom konsumsi selama hamil bisa berpengaruh pada perkembangan dan pertumbuhan otak janin. 

Para ahli percaya jika beberapa makanan bermanfaat meningkatkan kecerdasan bayi sejak ia masih dalam kandungan. Tak heran, jika para ahli ini menyarankan agar Mom senantiasa mengonsumsi aneka makanan ini selama kehamilan, menyusui bahkan memberikannya sebagai menu utama MPASI. Apa saja makanan terbaik yang bisa mencerdaskan bayi tersebut? Simak yang berikut ini.

Telur

Makanan pertama untuk ibu hamil yang bisa bantu mencerdaskan bayi adalah telur. Telur mengandung nutrisi dan vitamin yang dibutuhkan untuk perkembangan serta pertumbuhan otak anak. Telur juga kaya akan omega 3 yang sangat baik dalam meningkatkan kecerdasan bayi bahkan sejak di dalam kandungan.

Ikan

Ikan juga termasuk makanan terbaik untuk ibu hamil yang bisa mencerdasakan otak bayi. Tapi ingat, saat mengonsumsi ikan pastikan untuk konsumsi ikan rendah merkuri, ikan yang telah dimasak hingga benar-benar matang dan porsi yang tidak berlebihan. Ikan dipercaya mengandung omega 3. Penelitian yang dilakukan ahli di American College of Obstetricians and Gynecologists, asam lemak omega-3 berperan penting dalam mengoptimalkan perkembangan otak bayi sebelum dan setelah kelahiran.

Sayur Bayam

Sayur bayam juga menjadi sumber nutrisi terbaik untuk ibu hamil. Bayam bermanfaat mencerdaskan otak anak di kandungan. Bayam juga bisa menjadi sumber energi terbaik bagi ibu hamil agar senantiasa bugar serta sehat. 

Daging Rendah Lemak

Daging rendah lemak adalah makanan selanjutnya yang bermanfaat meningkatkan kecerdasan bayi sejak di dalam kandungan. Daging kaya akan zat besi yang diperlukan Mom selama kehamilan juga diperlukan janin untuk tumbuh kembangnya. Tapi ingat, saat konsumsi daging sebaiknya konsumsi dalam keadaan matang dan tidak berlebih.

Buah Alpukat

Buah alpukat adalah makanan terbaik yang mencerdaskan bayi sejak ia masih di dalam kandungan maupun setelah ia lahir. Buah alpukat juga bisa menjadi penambah berat badan ideal janin di kandungan. 

Itulah beberapa makanan terbaik untuk ibu hamil agar janin cerdas. Selama hamil, pastikan untuk tidak hanya memperhatikan pola makan saja, tetapi juga pola hidup secara keseluruhan demi kesehatan Mom pun janin di kandungan. Semoga informasi ini bermanfaat.

#WomenForWomen

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading