Sukses

Health

Heboh Es Teh Indonesia dengan Kadar Gula Tinggi, Ini Bahayanya Bagi Kesehatan

Fimela.com, Jakarta Sejak pandemi, makin banyak bermunculan merek minuman lokal instan. Salah satunya Es Teh Indonesia yang kini sedang menjadi bahan perbincangan publik.

Beredar kabar, salah satu varian minuman yang dihadirkan Es Teh Indonesia memiliki kadar kandungan gula cukup tinggi. Hal ini disampaikan seorang pelanggan Es Teh Indonesia dengan akun Twitter @Gandhoyy setelah dirinya membeli minuman varian Chizu Red Velvet.

Pengguna akun @Gandhoyy mengeluhkan Es Teh Indonesia terlalu banyak menggunakan gula sehingga rasa minuman tersebut terasa sangat manis. Cuitan inipun dianggukan oleh warganet yang ternyata merasakan hal serupa.

Setelah kabar ini menjadi viral, Es Teh Indonesia pun menggugat pemilik akun Twitter tersebut dalam bentuk surat somasi.

 

Bahaya kadar gula tinggi

Terkait isu tersebut, sebenarnya apa bahaya minuman dengan kadar gula terlalu tinggi bagi kesehatan?

American Diabetes Association memiliki pedoman yang menyarankan kadar glukosa yang dianjurkan setelah makan menjadi 180mg/dl atau di bawahnya. Namun penelitian terbaru menunjukkan kadar glukosa tersebut masih dapat merusak pembuluh darah, saraf, organ, dan sel beta.

Dalam penelitian juga menunjukkan glukosa dapaat membahayakan tubuh bahkan pada tingkat yang jauh lebih rendah daripada yang diperkirakan dokter. Glukosa dapat mulai membunuh sel beta pada tingkat di bawah 140. Kegagalan sel beta akan berujung pada diabetes yang semakin memburuk.

 

Kadar gula yang direkomendasikan

Sedikit peningkatan glukosa terbukti dapat menyebabkan kerusakan mata dan peningkatan penyakit jantung, kerusakan ginjal, dan stroke. Biasanya orang yang mengalami gula darah terlalu tinggi akan merasakan beberapa gejala. Di antaranya napas yang pendek, bau napas yang sedikit fruity, mual, dan mulut yang sangat kering.

Sementara itu, berdasarkan pemaparan oleh American Heart Associaton menunjukkan kadar gula yang dibutuhkan seseorang dalam kondisi normal bergantung pada usia dan jenis kelamin. Di mana pria direkomendasikan untuk mengonsumsi gula 36 gram atau setara dengan 9 sendok teh gula.

Sedangkan wanita direkomendasikan untuk mengonsumsi gula sebayak 24 gram atau 6 sendok teh. Dan anak-anak di usia 2-18 tahun direkomendasikan untuk mengonsumsi gula kurang dari 24 gram.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading