Sukses

Health

3 Cara Membuat Butter Cake yang Lembut, Rendah Kolesterol dan Enak

0(0)

Berikan Rating Untuk Resep Ini

Thanks For Rating!

Terima kasih sudah membantu banyak orang dengan ratingmu

Fimela.com, Jakarta Butter cake adalah salah satu jenis kue yang memiliki banyak penggemar. Kue mentega atau butter cake memiliki bentuk yang padat tetapi lembut saat digigit. Butter cake sering kali disamakan dengan sponge cake, padahal jenis kue ini sangat berbeda.

Butter cake dibuat dengan bahan utama berupa mentega yang dikocok, gula, telur, dan baking powder. Sedangkan sponge cake terbuat dari bahan utama telur, gula dan sedikit tepung. Sehingga tekstur dari kedua kue ini sangat berbeda.

Cara membuat butter cake sangat mudah, pastikan menggunakan bahan yang rendah gula dan kolesterol. Sahabat Fimela hanya perlu mengocok mentega dan gula terlebih dahulu sampai mengembang, baru dicampur dengan bahan lainnya. Simak cara membuat butter cake berikut ini:

1. Lemon Butter Cake

Bahan A:

  • 2 buah kuning telur
  • 1 sdt lemon zest
  • 100 gr tepung kunci
  • 125 gr gula pasir halus
  • 55 ml air jeruk lemon
  • 170 gr butter
  • 1 sdm susu bubuk
  • 1 sdt vanilla ekstrak

Bahan B:

  • 3 buah putih telur

Cara membuat:

  1. Langkah pertama kocok butter dan gula halus dengan kecepatan tinggi hingga mengembang.
  2. Masukkan kuning telur satu per satu dan mixer dengan kecepatan sedang.
  3. Siapkan wadah lain, kocok putih telur hingga soft peak.
  4. Campurkan lemon zest dan tepung kunci. Matikan mixer.
  5. Masukkan campuran tepung ke dalam adonan, kemudian aduk perlahan menggunakan spatula. Tambahkan vanilla ekstrak ke dalam adonan dan adonan putih telur secara bertahap. Aduk perlahan.
  6. Tuang adonan ke dalam loyang dan panggang dengan suhu 170 derajat selama 50-60 menit. Sajikan setelah matang.

2. Tape Keju Butter Cake

Bahan:

  • 200 gram terigu
  • 100 gram gula pasir
  • 250 gram tape singkong
  • 100 ml santan kental
  • 4 butir telur
  • 100 gram mentega
  • Secukupnya keju cheddar
  • Secukupnya SP
  • Secukupnya wijen
  • Secukupnya almond slice

Cara membuat:

  1. Lelehkan mentega dan haluskan tape menggunakan sendok.
  2. Kemudian campurkan telur, SP dan gula, lalu mixer dengan kecepatan tinggi.
  3. Tambahkan tape dan terigu, aduk adonan kembali. Jika sudah tercampur, tambahkan mentega cair, aduk lagi hingga rata.
  4. Tuang adonan ke dalam loyang, ukuran 16. Beri topping almond, keju dan wijen. Panggang selama 40 menit.
  5. Sajikan kue dengan segelas teh hangat.

3. Banana Cinnamon Butter Cake

Bahan:

  • 100 gr butter
  • 50 gr margarin
  • 100 gr gula halus
  • 2 buah pisang ambon berbintik (matang maksimal)
  • 1/2 sdt bubuk cinnamon
  • 3 butir telur
  • 75 gr terigu
  • 1 sdt baking powder

Seperlunya topping : choco chips

Cara membuat:

  1. Mixer gula halus, butter dan margarin hingga pucat dan mengembang. Lalu masukkan pisang yang sudah di lumat dan bubuk cinnamon. Mixer kembali sampai tercampur rata.
  2. Masukkan telur satu per satu, mixer adonan kembali. Masukkan terigu sedikit demi sedikit, dan tambahkan baking powder bertahap. Lakukan ulang pada telur dan terigu kembali semuanya. Mixer lagi merata.
  3. Tuang adonan ke dalam loyang dan beri choco chips di atasnya. Lalu panggang di suhu 150°C selama 45 menit.
  4. Potong kue setelah matang dan sajikan.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Berikan Rating Untuk Resep Ini

Thanks For Rating!

Terima kasih sudah membantu banyak orang dengan ratingmu

What's On Fimela
Loading