Sukses

Health

5 Makanan dan Minuman yang Sebaiknya Dihindari Ibu Menyusui

Fimela.com, Jakarta Saat menyusui, Mom disarankan untuk menutrisi tubuh dengan lebih baik. Ini mengingat bahwa saat menyusui Mom tidak hanya menutrisi tubuh sendiri melainkan juga menutrisi buah hati. Saat nutrisi selama menyusui baik atau berkualitas, ini bisa memaksimalkan produksi ASI (Air Susu Ibu). ASI yang dihasilkan juga akan berkualitas dan baik buat tumbuh kembang buah hati. 

Melansir dari laman parents.com, selama menyusui Mom bisa mengonsumsi berbagai makanan dan minuman. Semakin banyak dan beragam makanan yang dikonsumsi, akan semakin baik nutrisi yang masuk ke dalam tubuh. Ini juga akan memperbaiki produksi ASI selama menyusui. Meski begitu, tetap perlu diingat bahwa ada beberapa makanan yang sebaiknya dihindari atau dibatasi untuk dikonsumsi selama menyusui. Apa saja? 

Susu Sapi

Makanan atau minuman pertama yang perlu dibatasi bahkan dihindari selama menyusui adalah susu sapi. Kenapa susu perlu dihindari padahal ini sangat baik untuk tumbuh kembang bayi? Memang, susu sangat baik untuk kesehatan. Tapi ada beberapa bayi yang alergi terhadap susu sapi. 

Saat menyusui apalagi di awal momen menyusui, sebaiknya cari tahu dulu apakah buah hati alergi terhadap susu sapi atau tidak. Jika bayi berisiko alergi, sebaiknya hindari konsumsi susu sapi dan ganti dengan susu yang lebih ramah seperti susu kedelai atau susu almond.

Makanan Pedas

Ibu menyusui penting untuk menghindari makanan pedas. Pasalnya, makanan pedas bisa berpengaruh pada rasa ASI dan membuat bayi tidak nyaman. Makanan pedas juga meningkatkan risiko masalah kesehatan Mom selama menyusui terutama kesehatan yang terkait dengan sistem pencernaan. 

Kafein

Bagi beberapa orang, hari-harinya tidak akan lengkap sebelum konsumsi kopi atau teh yang mengandung kafein. Tapi, saat menyusui sebaiknya hindari konsumsi kafein berlebih. Kafein bisa berpengaruh pada kualitas ASI. Kafein juga bisa menyerap nutrisi penting yang dibutuhkan oleh buah hati. Kalau memang Mom sangat ketergantungan pada kafein, konsumsi kafein tidak boleh lebih dari 300 mg setiap harinya.

Ikan Tinggi Merkuri

Ikan sebenarnya makanan yang sangat sehat dan kaya omega 3 yang baik untuk bayi. Namun, beberapa ikan seperti ikan tuna mata besar, ikan marlin, ikan makarel raja dan hiu mengandung merkuri yang cukup tinggi. Ikan jenis ini sangat tidak baik dikonsumsi selama menyusui. Kandungan merkuri bisa memengaruhi kemampuan bicara bayi nantinya, penglihatan dan kecerdasannya.

Makanan Olahan

Makanan olahan seperti nugget, mie instan, sosis, buah dan sayur kaleng sebaiknya dihindari selama menyusui. Aneka makanan ini mengandung pengawet, pewarna dan zat lain yang tidak baik untuk tumbuh kembang bayi. Penelitian menemukan jika Mom yang suka mengonsumsi makanan olahan selama menyusui akan membuat bayi menyukai makanan instan di masa depan dan menjadikannya rentan terhadap risiko obesitas maupun gangguan kesehatan lainnya. 

Itulah beberapa makanan dan minuman yang sebaiknya dihindari selama menyusui. Selain makanan dan minuman di atas, minuman beralkohol, minuman bersoda, makanan dan minuman dengan pemanis buatan tinggi juga pentin dihindari selama menyusui. Aktivitas merokok bahkan wajib untuk dihentikan selama menyusui demi maksimalnya tumbuh kembang bayi.

#WomenForWomen

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading