Sukses

Health

7 Penyebab Badan Ngilu dan Meriang yang Sering Dirasakan Orang Dewasa

Fimela.com, Jakarta Seiring bertambahnya usia, sistem kekebalan tubuh akan lebih lemah daripada anak-anak. Sehingga hal ini bisa jadi penyebab badan ngilu dan meriang. Sebenarnya badan ngilu dan meriang bukanlah sebuah penyakit. Tetapi kondisi ini merupakan sebuah gejala dari suatu penyakit yang menyerang tubuh orang dewasa.

Secara umum, badan ngilu dan meriang adalah istilah yang sering digunakan orang Indonesia, untuk mendeskripsikan kondisi tubuh saat sakit demam. Gejala yang sering muncul saat demam adalah badan terasa ngilu, kepala pusing, susah menelan, tenggorokan kering, dan badan sangat lemas. Penyebab 

Terkadang orang dewasa dapat merasakan badan ngilu dan meriang pada saat malam hari, apalagi jika cuaca sedang sangat dingin dan pulang terlalu larut malam. Kondisi ini dapat diatasi dengan menghindari penyebabnya, mengonsumsi obat-obatan alami dan berkonsultasi pada dokter. Berikut penyebab badan ngilu dan meriang, dilansir dari Merdeka.com:

Penyebab Badan Ngilu dan Meriang

1. Stres

Penyebab badan ngilu dan meriang yang pertama adalah stres atau terlalu banyak pikiran. Saat sedang, sistem imunitas tubuh akan melemah untuk menyerang penyakit. Sehingga tubuh akan sangat mudah terinfeksi virus penyebab sakit, yang ditandai dengan gejala badan ngilu dan meriang.

2. Dehidrasi

Di dalam tubuh manusia, terdapat 60% hingga 70% cairan yang penting untuk meningkatkan sistem imunitas tubuh. Saat tubuh mengalami dehidrasi atau kekurangan cairan, maka badan akan ngilu dan meriang. Untuk itu, minumlah air putih sebanyak 8 gelas atau sekitar 2 liter sehari. Kurangilah minum minuman yang terlalu manis, mengandung soda dan alkohol.

3. Sering Begadang

Karena ada banyak pekerjaan, sehingga orang dewasa sering kali melakukan aktivitas begadang. Terlalu sering beganag bisa menyebabkan badan ngilu dan meriang. Selain itu, begadang juga bisa menyebabkan seseorang kehilangan fokus di esok harinya. Agar badan berenergi, jagalah kualitas tidurmu dengan baik.

4. Sindrom Kelelahan Kronis

Badan ngilu dan meriang bisa disebabkan karena sindrom kelelahan kronis. Jika jarang beristirahat dan terus menerus melakukan pekerjaan, maka energi di dalam tubuh akan terus berkurang. Hal ini menyebabkan badan terasa sangat ngilu untuk beraktivitas dan meriang. Kelelahan juga bisa terjadi karena sering melakukan olahraga ekstrem, dan tidak mengonsumsi makanan yang bergizi.

5. Memiliki Riwayat Penyakit Kronis

Penyebab badan ngilu dan meriang yang terakhir, yaitu karena memiliki riwayat penyakit kronis. Badan yang terasa ngilu dan meriang adalah gejala dari sebuah penyakit. Biasanya penyakit yang menyebabkan kondsii ini adalah penyakit lupus, radang sendi, fibromyalgia, pnemuonia, mononukleosis, anemia dan lain sebagainya.

Cara Mengatasi Badan Ngilu dan Meriang

1. Mengoleskan Minyak Angin

Jika badan ngilu dan meriang, oleskan minyak angin di area tubuh yang sedang , seperti perut atau punggung. Biasanya area tubuh yang terasa dingin, terdapat banyak angin yang menumpuk dan menyebabkan tubuh menjadi sakit. Di dalam minyak angin terdapat kandungan menthol crystal, eucalyptus oil, methyl salicylate, camphor, dan essestiol oil, yang ampuh mengatasi masuk angin.

2. Mengonsumsi Makanan Sehat

Agar badan ngilu dan meriang lebih cepat teratasi, konsumsilah makanan sehat setiap hari. Konsumsilah makanan yang bergizi seperti sayuran hijau, buah-buahan dan biji-bijian, yang kaya akan vitamin dan mineral. Makanan sehat bisa membantu meningkatkan sistem imunitas tubuh, melancarkan sistem pencernaan, menutrisi tubuh dan mendetoksifikasi tubuh dari racun. Kamu juga bisa makan sup ayam saat meriang, untuk menghangatkan tubuh.

3. Rajin Berolahraga

Olahraga adalah salah satu aktivitas, yang bisa membantu meningkatkan sistem imunitas tubuh lebih kebal, sehingga tubuh tidak mudah terserang penyakit. Namun, olahraga wajib dilakukan saat kondisi tubuhmu sedang sehat, dan lakukan olahraga dengan intensitas sedang. Hindari melakukan olahraga ekstrem, karena bisa menyebabkan badan ngilu dan meriang.

4. Kerokan dengan Bawang Merah

Secara umum, masyarakat Indonesia sangat menyukai terapi dengan kerokan bawang merah, pada saat mengalami masuk angin. Karena bawang merah bisa membuat tubuh hangat, melancarkan peredaran darah, merelaksasi, dan membantu mengeluarkan angin yang ada di dalam tubuh. Caranya mengerok dengan bawang merah, yaitu iris bawang merah dan balurkan ke tubuh dengan minyak esensial.

5. Minum Jahe Hangat

Terakhir, Sahabat Fimela dapat mengonsumsi minuman jahe hangat. Jahe memiliki kandungan senyawa anti radang, yang bisa membantu menyembuhkan badan ngilu dan meriang. Jahe juga bisa membantu menghangatkan tubuh yang kedinginan, menenangkan perut yang kembung, menyembuhkan batuk kering, dan melancarkan pernapasan saat pilek.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading