Fimela.com, Jakarta Penting sekali bisa merasa bahagia dan tertawa setiap hari. Namun ujian hidup seringkali membuat banyak orang susah untuk tertawa. Tertawa pun butuh pembiasaan dan latihan, dan jika kamu merasa perlu lebih sering tertawa, ini sekian cara agar bisa tertawa setiap hari.
1. Belajar hidup santai
Pertama yang harus dijadikan mindset adalah berpikirlah santai. Hidup tak seserius itu, seringkali masalah kehidupan bisa diatasi ketika kamu tak terlalu berpikir keras. Lebih seringlah meditasi, mengatur napas dan jangan membebani diri.
Advertisement
2. Lebih sering tersenyum
Buat target lebih sering tersenyum setiap harinya. Seringkali hal-hal lucu bisa muncul dari hal-hal kecil dan sederhana seperti nonton video lucu di internet, melihat kucing di jalan saling kejar-kejaran dan lainnya. Bahkan ketika kamu mencoba mengikuti senam di rumah, banyak instruktur senam yang lucu di Youtube.
3. Berteman dengan orang-orang lucu
Perluas pertemananmu jika merasa orang-orang di lingkaran pertemananmu terlalu serius, nyinyir, tukang gosip dan suka mengkritik. Bertemanlah dengan banyak orang yang santai, lucu dan bisa menciptakan tawa dari pengalaman hidup mereka sendiri. Sering berteman dengan orang-orang lucu seringkali bisa membuka pandanganmu terhadap sisi lain kehidupan.
4. Miliki hewan peliharaan
Punya hewan peliharaan itu seru lho, bukan hanya bisa membantumu memiliki tanggung jawab dan melatih kasih sayang, tapi juga bisa memberikan penghiburan pada diri sendiri. Tingkah laku hewan peliharaan seringkali unik dan lucu secara alami, dan itu sangat bisa menghibur dan melepaskan stres.
5. Jangan takut untuk jadi lucu
Jangan takut terlihat unik dan mengundang tawa. Seringkali justru karena terbiasa melihat diri sendiri berpenampilan dan bersikap berbeda, kamu jadi lebih mudah melihat segala sesuatu yang lucu di sekitarmu. Belajarlah menertawakan diri sendiri, bukan mengkritik diri sendiri.
Jadi setiap kali kamu merasa sulit tertawa dalam hidup, coba sekian cara di atas Sahabat Fimela.
#Women for Women