Fimela.com, Jakarta Vaksinasi covid-19 untuk anak usia 6-111 tahun akan dilaksanakan hari ini, Selasa (14/12/2021). Hal ini sesuai instruksi presiden dan rekomendasi dari Indonesian Technical Advisory Group on Immunization (ITAGI).
Berdasarkan data sensus penduduk 2020, vaksinasi Covid-19 anak 6-11 tahun menyasar sekitar 26 juta anak. Plt. Dirjen Pencegahan dan Pengendalian Penyakit, Kemenkes dr. Maxi Rein Rondonuwu mengatakan pihaknya telah mempersiapkan kick off pelaksanaan vaksinasi Covid-19 untuk anak usia 6-11 tahun.
Advertisement
BACA JUGA
“Kami harapkan hari Selasa, 14 Desember 2021 sudah dilakukan kick off di beberapa daerah yang akan kami tetapkan dan selanjutnya itu secara bertahap sampai tahun depan kita lakukan vaksinasi semua anak usia 6 sampai 11 tahun yang totalnya berdasarkan data itu berkisar 26,8 juta,” ujar dirjen Maxi dalam keterangan resminya.
Lantas di mana saja lokasi vaksinasi Covid-19 anak 6-11 tahun? Simak berikut ini selengkapnya.
Advertisement
Daftar Lokasi Vaksinasi Covid-19 Anak 6-11 Tahun
Pemberian vaksinasi Covid-19 untuk anak berusia 6-11 tahun dapat dilakukan di beberapa tempat, yaitu:
- Puskesmas
- Rumah Sakit
- Fasilitas pelayanan kesehatan lain baik pemerintah maupun swasta termasuk pos-pos pelayanan vaksinasi
- Sentra vaksinasi
Dirjen Maxi berharap pemberian vaksin dilakukan di pos pelayanan vaksinasi di sekolah atau satuan pendidikan lainnya, serta lembaga kesejahteraan sosial anak seperti panti asuhan.
Dosis vaksinasi anak usia 6-11 tahun
Penyuntikan vaksin dilakukan secara intramuscular atau injeksi ke dalam otot tubuh di bagian lengan atas dengan dosis 0,5 mili. Vaksinasi diberikan sebanyak 2 kali dengan interval minimal 28 hari.
Sebelum pelaksanaan vaksinasi, anak-anak harus melakukan uji skrining dengan menggunakan format standar oleh petugas vaksinasi.
#Elevate Women