Sukses

Health

Olahraga Tetap Rutin selama Pandemi, Ini 5 Tips Zumba untuk Pemula

Fimela.com, Jakarta Selama pandemi, penting untuk meningkatkan kesadaran menjaga kesehatan melalui rutin melakukan olahraga, walaupun hanya dari rumah saja. Salah satu olahraga yang bisa dilakukan dari rumah saja adalah zumba.

Menurut data dari Tokopedia, di kategori Olahraga, matras senam, pakaian olahraga, dan alat olahraga menjadi produk paling populer selama kuartal II/2021 dan terus meningkat. Sehubungan dengan itu, juga dalam rangka memeriahkan Hari Olahraga Nasional, Tokopedia mengadakan zumba online dan membagikan beberapa tips yang sangat penting untuk diperhatikan oleh para pemula.

1. Kenakan pakaian dan sepatu olahraga yang nyaman

Zumba memerlukan banyak gerakan, sehingga pilihan pakaian dan sepatu olahraga yang digunakan harus tepat agar tubuh lebih nyaman. Di Tokopedia, ada Happy Fit, salah satu seller lokal panghasil pakaian dan perlengkapan olahraga yang bisa menjadi alternatif buatmu yang ingin berbelanja.

 

2. Jangan lupa pemanasan dan pendinginan

Pemanasan singkat sangat penting dilakukan untuk menghindari terjadi cedera atau kram otot. Sedangkan pendinginan setelah melakukan zumba juga wajib dilakukan untuk mengurangi nyeri otot.

3. Lakukan berkala untuk menjaga imunitas hingga menurunkan berat badan

Selain membuat tubuh menjadi lebih bugar, zumba juga bisa membantu menjaga imunitas, menurunkan berat badan, dan melancarkan pencernaan, serta peredaran darah. Zumba juga bisa menjadi stress relief di kala kamu jenuh WFH, untuk meningkatkan mood dan energi.

 

4. Menjaga asupan dan memperbanyak minum air mineral

Untuk mendapatkan hasil maksimal, konsumsi roti gandum, pisang, atau yogurt satu jam sebelum melakukan zumba. Jangan lupa juga untuk memenuhi kebutuhan cairan agar tubuh tetap terhidrasi. Setelah zumba, konsumsi makanan yang mengandung protein untuk membantu mempercepat pertumbuhan otot baru dan memperbaiki sel otot yang rusak akibat berolahraga.

5. Waktu ideal melakukan zumba

Zumba ideal dilakukan pagi maupun sore hari. Sebaiknya hindari olahraga berintensitas tinggi setidaknya 2 jam sebelum tidur, agar tidak mengganggu waktu, maupun kualitas tidur.

Untuk mempermudah kamu memenuhi kebutuhan akan berbagai produk olahraga, Tokopedia juga menyelenggarakan kampanye Sportacular pada tanggal 9 sampai 12 September 2021. Ada flash sale mulai dari Rp1.000, promo serba 9, cashback hingga Rp300.000, dan diskon hingga 80%.

#Elevate Women

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading