Sukses

Food

Tips Menggoreng Ikan agar Matang Sempurna, Anti Lengket dan Nggak Meletup!

Fimela.com, Jakarta Kreasi olahan ikan memang cukup banyak jadi favorit keluarga di rumah. Selain kandungan gizinya yang tinggi, bahan yang satu ini bisa dijadikan berbagai olahan yang menggoda lidah. Kalau kamu yang lebih simpel dan praktis, cukup digoreng dan disajikan dengan sambal dan lalapan saja sudah bikin menu makan keluarga terasa istimewa.

Tapi, menggoreng ikan sering jadi tantangan tersendiri buat para ibu di dapur karena sering lengket di wajan dan meletup. Hal ini nggak jarang bikin jadi hancur atau malah nggak matang dengan baik. Kalau kamu sering mengalami hal ini, intip dulu beberapa tips sukses menggoreng ikan tanpa drama lengket atau meletup!

Balurkan Ikan dengan Bumbu 1-2 Jam Sebelum Digoreng

Langkah pertama adalah memastikan ikan sudah dibaluri bumbu, setidaknya 1-2 jam sebelum digoreng. Waktu pembaluran yang lama ini nggak hanya bisa membuat rasa ikan lebih lezat karena bumbunya meresap, tapi juga membantu meminimalisir risiko ikan lengket di wajan. Bumbu yang meresap ke dalam ikan membuat tekstur permukaannya jadi lebih kering, sehingga lebih mudah terlepas dari wajan saat digoreng.

Selain itu, bumbu yang sudah meresap juga bisa mengurangi kemungkinan minyak meletup. Soalnya jika masih terlalu basah atau segar ketika langsung digoreng, bisa bereaksi dengan minyak panas yang menyebabkan letupan ketika proses penggorengan berlangsung.

Gunakan Minyak Baru dan Pastikan Sudah Panas Sebelum Ikan Dimasukkan

Minyak yang digunakan untuk menggoreng juga memegang peranan penting dalam hasil akhirnya. Pastikan kamu selalu menggunakan yang baru dan bukan bekas gorengan sebelumnya.

Minyak bekas sering mengandung residu yang bisa membuat ikan lengket atau berubah warna menjadi tidak menarik. Selain itu, kondisinya biasanya sudah tercemar oleh partikel makanan lain yang bisa membuat hasil gorengan kurang crispy dan berminyak.

Pastikan minyak sudah benar-benar panas sebelum memasukkan ikan untuk mencegah penyerapan yang berlebihan dan membuat teksturnya jadi lebih lembek. Selain itu, permukaan ikan yang tidak langsung bersentuhan dengan minyak panas juga lebih rentan lengket. Trik sederhananya, coba celupkan sedikit ujung ikan atau percikan air ke dalam minyak. Kalau berbuih cepat, tandanya sudah siap!

Tambahkan Sedikit Garam ke dalam Minyak Sebelum Memasukkan Ikan

Ini dia salah satu trik yang bisa dicoba untuk mencegah letupan saat ikan akan digoreng. Ya, menambahkan garam ke dalam minyak bisa menyerap sisa-sisa air yang mungkin masih menempel pada ikan sehingga meminimalisir letupan. Jangan khawatir, menambahkan garam ini nggak akan merusak rasa minyak atau membuat ikan terlalu asin.

Selain itu, trik ini juga bisa membantu meningkatkan tekstur renyah pada ikan. Garam di minyak membantu menciptakan permukaan yang lebih garing dan golden brown. Jadi, jangan ragu untuk menaburkan sedikit garam ke dalam minyak sebelum memasukkan ikan, ya!

Jangan Terlalu Sering Membolak-balik Ikan

Hindari terlalu sering membolak-balik ikan saat sedang digoreng karena bisa membuatnya lengket dan malah hancur. Biarkan satu sisi ikan benar-benar kering dan matang sebelum dibalik. Hal ini bisa membuat bagian luar ikan membentuk lapisan renyah yang mencegahnya lengket di wajan.

Biasanya, waktu ideal untuk membalik ikan adalah sekitar 4-5 menit per sisi, tergantung ketebalan ikan dan suhu minyak. Jika ikan sudah bisa terlepas dengan mudah dari wajan saat dibalik, artinya sudah matang sempurna. Baru setelahnya kamu bisa menunggu sisi satunya hingga matang juga.

Gunakan Wajan atau Penggorengan yang Bersih dan Berkualitas

Last but not least, wajan yang digunakan untuk menggoreng juga mempengaruhi hasil akhirnya. Pastikan gunakan yang memiliki material anti lengket untuk mencegah ikan lengket di dasar dan malah hancur ketika dibalik. Selain itu, pilih jenis penggorengan yang berkualitas agar bisa mendistribusikan panas dengan baik. Jadi, ikan dan menu apapun yang digoreng bisa matang sempurna.

Jangan lupa pastikan wajan yang digunakan bersih, bukan bekas menggoreng yang lain. Residu makanan yang tertinggal bisa membuat permukaannya jadi nggak mulus, sehingga lebih berisiko lengket saat dipakai lagi. Dengan wajan yang bersih dan berkualitas, hasil gorengan ikan pasti jauh lebih sempurna!

Beberapa panduan di atas bisa banget dicoba untuk mencegah drama ikan lengket dan meletup saat digoreng. Yuk, saatnya coba sendiri di rumah!

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading