Sukses

Food

Sensasi Unik Ngopi dengan Konsep Omakase Racikan Juara Barista Dunia Mikael Jasin

Fimela.com, Jakarta Dedikasi Mikael Jasin terhadap industri kopi lokal telah membawanya menjadi Juara Barista Dunia 2024. Racikan kopi yang dibuatnya sukses bikin banyak orang ketagihan. Terbaru, ia menghadirkan inovasi baru dalam menikmati kopi dengan konsep omakase di gerai kopinya yang bernama Omakafe.

Konsep omakase kopi yang baru bikin banyak orang penasaran hingga bikin Omakafe selalu penuh reservasi. Namun, kamu bisa menikmati pengalaman omakase kopi yang sama di InterContinental Jakarta Pondok Indah.

The Lounge di InterContinental Jakarta Pondok Indah berkolaborasi dengan Omakafe milik Mikael Jasin untuk menghadirkan omakase kopi di Jakarta Selatan. Selama tiga bulan, dimulai dari 19 Agustus 2024, kamu bisa menikmati perjalanan sensorik yang mengubah biji kopi sederhana menjadi mahakarya.

Bertajuk "Sip the Masterpiece: Coffee Edition", kolaborasi ini mengundang para tamu untuk memulai petualangan kopi global yang luar biasa melalui menu Caffeinated Voyages. Terdapat empat kreasi minuman yang digarap Mikael Jasin menggunakan biji kopi Bali Kintamani untuk kolaborasi, dengan tiga di antaranya yang bisa dinikmati secara omakase.

Penasaran ada menu apa saja?

 

1. M*lk Brew

Dimulai dari M*lk Brew yang lembut dengan sentuhan mewah pada es kopi susu. Terinspirasi dari menu Kopi D.O.A yang dibawa Mikael Jasin di World Barista Championship 2024, M*ilk Brew dibuat dengan sous vide technique yang mengekstraksi cita rasa kopi dengan tiga jenis susu, yakni full fat dairy, oat, dan almond.

 

2. Fizzy Coffee

Buat kamu pecinta kopi V60 atau pour over, rasanya kamu wajib coba menu yang satu ini. Kreasi ini menjadi cara baru menikmati kopi hitam yang dipadukan dengan soda charged sehingga menghasilkan rasa yang pop-up di palet lidah.

 

3. Bandr-Ex

Terinspirasi dari minuman tradisional Jawa Barat, Mikael Jasin memadukan sirup bandrek buatan sendiri dan satu shot espresso. Campuran heavy cream dan coconut cream bikin minuman ini terasa lebih balance dengan cita rasa creamu yang khas. Sebagai pilihan, kamu juga bisa menikmatinya dengan campuran Whiskey.

 

4. Tequila Tuxedo

Mikael Jasin menyebut dirinya terinspirasi dari Espresso Martini yang cukup terkenal untuk membuat sajian cocktail menggunakan kopi. Ia pun mencampurkan Jasmine & Rose infused Tequila Reposado, Cinzano 1757 Rosso, Espresso, dan sirup.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading